Apa makna lukisan Bedroom in Arles katya Vincent van Gogh?

Kamar Timur di Arles (bahasa Perancis: La Chambre à Arles; bahasa Belanda: Slaapkamer te Arles) adalah judul yang diberikan kepada setiap tiga lukisan serupa karya pelukis Belanda abad ke-19 Vincent van Gogh.

Bedroom in Arles (Perancis: La Chambre à Arles; Belanda: Slaapkamer te Arles) adalah judul 3 buah lukisan yang mirip satu sama lain karya pelukis abad 19 Post-Impresionis Belanda Vincent van Gogh. Van Gogh sendiri memberi judul lukisannya ini The Bedroom (Perancis: La Chambre à coucher). Ada tiga versi asli lukisan ini yang dijelaskan dalam suratnya dan dapat dibedakan dari foto-foto yang digantung di dinding sebelah kanan.

Lukisan ini menggambarkan kamar tidur Van Gogh di 2, Place Lamartine di Arles, Bouches-du-Rhône, Perancis, yang dikenal juga dengan nama Yellow House. Pintu di sebelah kanan adalah jalan menuju lantai atas dan tangga, sedangkan pintu di sebelah kiri adalah ruang kamar tamu yang dia sediakan untuk Gauguin. Pemandangan dari jendela di dinding depan adalah jalan Place Lamartine dan taman umumnya. Kamar ini tidak berbentuk persegi, melainkan trapezoid, dengan sudut tumpul di sebelah kiri jendela dan sudut siku-siku di sebelah kanannya.