3 Hal Unik Ini Hanya Bisa Kamu Temui di Tanjung Puting, Yuk ke Sana!

Amazonnya Indonesia

Pernah dengar kalau di Indonesia punya Sungai Amazon? Yup! Di sinilah kamu bisa menemuinya: Tanjung Puting. Di kawasan tersebut, terdapat sungai mengalir sepanjang 45 kilometer. Sungai ini memisahkan hutan, hutan, hutan, dan hutan. Di kanan-kirinya tumbuh pepohonan berusia ratusan tahun. Wow!

Buaya di mana-mana!

image

Dan di sungai itu, hidup buaya-buaya liar. Tak main-main, jumlahnya ratusan! Tapi, jangan khawatir. Kalau kamu pergi ke tempat itu dan selalu mematuhi prosedur dari pihak taman nasional, buaya tak akan mengganggu.

Hidup di kapal klotok

Satu-satunya transportasi untuk menyusuri kawasan Taman Nasional Tanjung Puting adalah memakai kapal kayu bernama klotok. Selama dua-tiga hari, bahkan sepekan, wisatawan akan hidup di kapal itu, di tepi sungai, di tengah hutan. Menakutkan? Tentu tidak!

Di Tanjung Puting juga merupakan Habitat orang utan terbesar. Sekitar 6.000 orang utan berbagai jenis hidup di sana. Mereka tinggal di tengah hutan dan kita bisa mengunjunginya. Seru banget, kan?