Tur Mewah di Asia yang Bikin Bahagia, Gak Cuma Ada di Eropa Lho!

Naik ke puncak Gunung Fuji dan makan siang mewah di desa tradisional

Menyambangi ikon ternama di Jepang, Gunung Fuji dan Sengen Shrine, adalah salah satu jenis tur mewah yang menampilkan keindahan alam. Didampingi pemandu pribadi, wisatawan diajak naik ke puncak dan melihat panorama pemandangan alam bertabur salju, diikuti kunjungan ke Kuil Shinto.

Di sana ada pendeta yang akan menjadi tour guide. Disediakan pula makan akan siang mewah di sebuah desa tradisional. Harga tur tersebut dibanderol mulai 349 dolar AS atau Rp 4,5 juta.

Meneropong keindahan Thailand dengan balon udara

Keindahan Thailand bagian utara bisa diteropong dari langit. Caranya tentu bukan terbang dengan menggunakan sayap, melainkan naik balon udara. Hamparan pemandangan menakjubkan dari atas melalui pepohonan adalah sajian utama wisata ini.

Kamu bisa menuju Chiang Mai untuk mengikuti tur ini. Chiang Mai adalah daerah yang terletak di pegunungan berkabut. Dari sana, kamu bakal diajak berkeliling melewati pedesaan dengan panorama alam yang bikin heran sejauh mata memandang. Tur dibanderol mulai 343 dolar AS atau Rp 4,4 juta.

Berlayar di Langkawi, Malaysia

Dikenal sebagai Kedah, Langkawi punya 99 pulau yang sangat cocok untuk disambangi kala berlayar atau melakukan wisata hopping island. Pulau-pulau di sana dikelilingi pantai berpasir putih, hutan, goa, air terjun, serta satwa liar.

Kapal pesiar mewah akan berlayar mengangkut para turis ke Langkawi untuk menjelajahi pulau-pulau terpencil dan pantai-pantai di dekatnya. Tersedia juga makan siang lezat lengkap dengan minuman gratis. Tur dijual mulai 165 dolar AS atau Rp 2,1 juta.

Tur harian dengan kapal pesiar di Danau Sun Mook

Danau Sun di Taiwan berbentuk bulan sabit dengan lanskap yang menarik dan unik. Kamu akan diajak melihat pemandangan bukit yang spektakuler di dalam kereta berkecepatan tinggi sepanjang jalan ke danau itu.

Selain itu, kamu juga bakal diajak ke Candi Lalu, Temple Hsuan-Kuang, dan Ida Thao Village, diikuti makan siang tradisional dengan masakan khas. Ada pula tur ke Pagoda Tse-En dan Wenwu Temple. Semua harganya dibanderol 378,75 dolar AS atau Rp 4,8 juta.

Private tur malam hari dan camping di Yala National Park, Sri Lanka. Salah satu wisata andalan di sini adalah melihat macan tutul. Yala National Park merupakan habitat terbesar kedua untuk macan tutul. Kamu bakal diajak berkeliling menyusuri padang gurun untuk mencari si tutul. Paket wisata ini dibanderol 375 dolar AS atau Rp 4,8 juta.