Tumbuhan yang cocok di lahan yang terdapat banyak bambu

Belakang rumah saya terdapat cukup luas tanah kosong namun di pinggiran ada banyak pohon bambu. Akar-akar bambu sudah memenuhi lahan kosong tersebut. Kira-kira tumbuhan apa yang cocok untuk ditanam di lahan kosong tersebut?
Mohon bantuannya

Biasanya pada perakarakan di bawah rumpun bambu banyak terdapat mikroorganisame bermanfaat seperti jamur Trichoderma sp. yang dapat berperan sebagai agensia hayati. Selain itu seresah daun bambu pada tanah setelah sekian lama juga kan menjadi bahan organik tanah sehingga banyak orang mengkategorikan tanah di bawah rumpun bambu sebagai tanah yang subur.

Menurut saya salah satu tanaman yang dapat ditanam di sekitaran rumpun bambu adalah tanaman Vanili. Kita tahu bahwa tanaman vanili adalah salah satu anggota anggrek-anggrekan yang mana tidak terlalu suka cahaya matahari. Penanamannya di sekitaran rumpun bambu dapat cukup baik karena selain tanah sekitaran rumpun yang subur, cahaya matahari juga dapat dibatasi.

Harga buah vanili gak main-main kan ya… terakhir dengar yang basah bisa sampai 400 rb/kg. Yang kering bisa sejutaan per kilogram…

2 Likes