Tempat Nongkrong Hits dan Seru di Kawasan Wisata Punclut

Tahukah kamu kalau Kawasan Wisata Punclut kini jadi salah satu destinasi yang paling diincar oleh traveler ketika berlibur ke Bandung, Jawa Barat. Kira-kira kenapa bisa begitu ya?

Punclut atau Puncak Cieumbeulit Utara berada di 7km dari pusat kota Bandung. Tempat wisata yang berlokasi di area dataran tinggi ini menawarkan hal seru yang sayang banget buat kamu lewatkan begitu saja.

Mulai dari tempat nongkrong, outbond, selfie, hingga dinner romantis bisa kamu lakukan di sini lho. Ditambah lagi udara dingin yang ada di sana selalu sukses buat siapa pun yang datang merasa rileks dan nyaman. Jadi, nggak heran deh kalau traveler rela jauh-jauh datang ke sana.

Traveller ada rekomendasi tempat nongkrong yang hits disitu? Yuk diskusikan disini sajaa!

image


  1. D’dieuland

Tempat nongkrong pertama yang akan kamu temui adalah D’dieuland yang baru dibuka pada Desember 2017 lalu. Buat yang hobi selfie, kulineran, atau lakukan aktivitas ekstrem, destinasi satu ini cocok banget kamu sambangi.


  1. Tafso Barn

Tempat nongkrong hits di Kawasan Wisata Punclut ini juga nggak kalah keren lho dengan D’Dieuland. Banyak traveler yang penasaran datang ke cafe ini karena konsepnya yang unik dan lucu.


  1. Lereng Anteng

Kalau Tafso Barn mengusung tema sangkar burung, Lereng Anteng justru berkonsep tenda transparan sederhana. Spot makannya sangat lucu dan menarik lho.


  1. Dago Bakery

Konsep yang ditawarkan oleh Dago Bakery cukup berbeda dengan tempat nongkrong di Kawasan Wisata Punclut lainnya. Suasana cafenya dibuat lebih modern dan elegan.