Tear Stain (Noda Air Mata) pada anjing

apa sih maksud dari Tear Stain (Noda Air Mata) pada anjing?

17543

Tear Stain merupakan masalah umum yang dihadapi banyak pemilik dari anjing-anjing yang berwarna cerah dan juga anjing-anjing berjenis kecil / toy dog. Langkah pertama untuk memecahkan masalah tear stain pada anjing anda adalah dengan memastikan penyebab utama dari tear stain tersebut. Ketika anda sudah mengetahui mengapa anjing anda memiliki tear stain, anda dapat menuntaskan masalah dan membersihkan noda tersebut.

Masalah utama dari tear stain adalah keluarnya air mata yang berlebihan. Kelembaban sebagai akibat dari air mata yang berlebihan berkumpul di sekitar mata menjadikannya lokasi utama untuk pertumbuhan bakteri dan jamur. Sebagian besar noda cokelat kemerahan diwajah seekor anjing dikarenakan oleh ptyrosporin, atau jamur merah.

Penyebab dari keluarnya air mata yang berlebihan dapat disebabkan oleh masalah genetik. Bentuk dari kepala dan mata seekor anjing juga dapat berkontribusi untuk menyumbat saluran air mata dan membanjiri air mata ke daerah bulu yang berada disekitar mata. Masalah ini dapat di turunkan dari indukan kepada anakkan mereka. Dalam masalah ini, anda harus dengan rajin dan rutin membersihkan noda air mata tersebut dengan menggunakan pembersih khusus untuk tear stain.

Bulu yang masuk kedalam mata dengan mudah menyebabkan iritasi dan air mata yang berlebihan. Guntinglah bulu disekitar mata, dan anda akan segera melihat kemajuannya. Terlalu banyak bulu disekitar mata dapat memancing timbulnya kelembabpan dari mata dan mengakibatkan masalah bertambah buruk.