Tato tertua di dunia. Bagaimana bisa?

image

Dua kuburan yang berisi jenazah pria dan wanita ditemukan di Gebelein, sebelah selatan Kota Luxor, sekitar seratus tahun yang lalu. Kurangnya balutan mumi pada jenazah tersebut menunjukkan dua jenazah tersebut bukanlah orang-orang penting. Tapi, kontribusi mereka dalam pengetahuan Mesir kuno dan sejarah seni tubuh, sangatlah besar. Konon di tubuh mereka terdapat sebuah bekas tato. Sobat diskusi ada yang pernah mendengar kisah mengenai tato ini?

Berdasarkan yang pernah saya baca, awalnya noda gelap pada lengan mumi-mumi itu tak dianggap oleh para peneliti. Karena terdapat tanda-tanda yang lebih dramatis, seperti bekas luka tusuk fatal ke punggung mumi pria. Diperkirakan umur sang pria ketika meninggal berusia antara 18 - 21 tahun dan akibat dibunuh oleh seseorang.

Kemudian pada 2018, sebuah pemindaian infra merah menunjukkan noda-noda tersebut merupakan sbeuah tato berbentuk seekor banteng dan seekor domba di lengan kanan bagian atas mumi pria. Sementara pada mumi wanita terdapat noda berbentuk huruf ā€œSā€ di pundak dan lengan kanan bagian atas yang melambangkan status, keberanian dan sihir.

Referensi: https://science.idntimes.com