Stoikisme, Filosofi Solusi Hidup di Era Modern

Dunia yang semakin berkembang, seakan-akan membuat perkembangan persoalan masyarakat saat ini menjadi sangat kompleks. Masyarakat semakin kompleks memunculkan persoalan-persoalan yang juga kompleks. Tidak hanya persoalan pribadi, persoalan lain, saling berkaitan berhubungan sehingga membuat persoalan itu sendiri jadi semakin kompleks dan meluas, apalagi sekarang dunia lagi dihadapi masalah pandemi Covid-19 yang seakan-akan tidak selesai-selesai. Tak hanya mengubah cara hidup, keterbatasan aktivitas juga menimbulkan masalah ekonomi dan sosial. Dampak penurunan ekonomi ini lalu berkembang menjadi masalah sosial.
Menurut penelitian SurveyMETER di akhir Mei 2020 lalu, gangguan kesehatan mental meningkat tajam di masa pandemi Covid-19. COVID-19 memberikan multiple stress pada kehidupan masyarakat. Apalagi permasalahan yang hadir saat pandemi seperti itu merupakan sesuatu yang ada di luar kontrol kita semua. Salah satu pandangan dan gaya hidup yang layaknya tepat untuk diikuti yaitu stoikisme, gaya hidup untuk mengurangi permasalahan di hidup. Terdapat nilai-nilai dan pemikiran universal dari stoikisme yang dapat secara praktis bisa dilakukan dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari

Berikut adalah nilai-nilai filosofi stoikisme yang bisa membuat hidup lebih baik:

  1. Stop Overthinking untuk sesuatu yang tidak bisa dikendalikan
  2. Fokus kepada hal yang bisa dikendalikan
  3. Hargai waktu sebaik mungkin
  4. Pentingnya self love
  5. Mengendalikan keinginan yang dimiliki

Dengan tidak terlalu sering memikirkan hal-hal di luar kendali, kebahagiaan yang dirasakan akan bergantung pada apa yang kita pikirkan. Hanya diri kitalah yang mampu menciptakan kebahagiaan itu sendiri. Gimana nih Youdics, kalian tertarik tidak menerapkan stoikisme?

Sumber

Wayan Suriastini, Bondan Sikoki, dan Listiono. 2020. Gangguan Kesehatan Mental Meningkat Tajam: Sebuah Panggilan Meluaskan Layanan Kesehatan Jiwa. SurveyMETER.