Siapakah Melinda Tedja?

image
Alexander Tedja adalah seorang pengusaha yang berasal dari Indonesia. Ia dikenal sebagai raja properti dan mal dari Surabaya dengan grup perusahaan di bawah bendera Pakuwon Group. Pada 2014, Forbes merilis daftar orang terkaya di Indonesia, ia menduduki peringkat ke-34.
Siapakah Melinda Tedja ?

1 Like

BIOGRAFI ALEXANDER TEDJA

Alexander Tedja adalah seorang pengusaha sukses yang berasal dari Indonesia yang lahir pada 22 September 1945, di Medan. Ia dikenal sebagai raja properti dan mall oleh para kalangan pengusaha properti di Surabaya. Ia juga pernah dinobatkan sebagai salah satu orang terkaya di Indonesia pada 2014, berkat kedudukannya sebagai Presiden Komisaris dari Pakuwon Group.

Latar belakang awal mula karirnya adalah sebagai seorang pengusaha yang bergerak di bidang perfilman dan perbioskopan. Ada banyak usaha yang berhasil ia jalankan, yaitu PT ISAE FILM pada 1972, PT Menara Cinema Corp pada 1977, dan PT Pan Asiatic Film sejak tahun 1991. Namun sebenarnya, pada 1982, ia mulai memasuki bisnis properti dan mall. Melalui PT Pakuwon Jati Tbk, ia membeli lahan tahan yang berdada di Jalan Basuki Rahmat, Surabaya.

Proyek bisnis properti pertamanya adalah proyek Plaza Tunjungan I, yang mulai beroperasi pada 1986. Kemudian proyek Plaza Tunjungan II, dan proyek Plaza Tunjungan III. Selain itu juga membangun Sheraton Surabaya, Hotel dan Tower, Kondominium Regensi, Menara Mandiri, hingga Plaza Tunjungan IV, yang beroperasi pada 2002.

Selain itu, ia berhasil dalam melakukan pembangunan hunian yang sudah dimulai seja 1994, yaitu Pakuwon City. Hingga akhirnya dari semua yang telah dibangunnya, Pakuwon City masuk dalam daftar Bursa Efek Indonesia pada 1989.