Sensasi berenang bersama ubur-ubur di Pulau Kakaban

Pulau Kakaban terletak di Kepulauan Derawan, Kecamatan Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Danau Kakaban, merupakan rumahnya ubur-ubur langka dan hanya ada dua didunia selain Danau Kakaban yaitu di Kepulauan Palau, Mikronesia di kawasan tenggara Laut Pasifik. Di Danau ini Kamu akan temukan berbagai ubur-ubur di permukaan Danau Kakaban.

Tidak seperti ubur-ubur lainnya, ubur-ubur di danau tersebut tidak beracun atau menyengat. Juga, tanpa memerlukan alat menyelam seperti snorkling pun siapa saja yang datang di tepian Pulau Kakaban akan bisa langsung melihat ubur-ubur. Ada ubur-ubur yang berbentuk seperti piring transparan. Satu hal yang harus diingat saat berenang di danau ini adalah jangan menggunakan kaki katak atau fin, karena benda ini akan membahayakan ubur-ubur bila terkena atau tertendang fin saat kita berenang, dikhawatirkan banyak ubur-ubur yang mati, jadi berenanglah dengan hati-hati dan tetap menjaga kelestarian biota Danau Kakaban.

Sumber:
http://kesiniaja.com/wisata-indonesia/sensasi-berenang-bersama-ubur-ubur-di-pulau-kakaban/