Seberapa Penting Kecerdasan Spiritual Bagi Seseorang?

Kecerdasan spiritual adalah jenis kecerdasan yang erat kaitannya dengan kemampuan spiritual yang membantu seseorang untuk hidup lebih baik. Memiliki kemampuan ini memungkinkan kita untuk menyatukan spiritualitas, kehidupan batin (inner life), dan kehidupan di luar dirinya (outer life). Diketahui juga bahwa kecerdasan spiritual ini merupakan tingkatan tertinggi dari kecerdasan, yang digunakan untuk menghasilkan arti (meaning) dan nilai (value).

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa seseorang yang memiliki kepercayaan atau menjalankan agama, umumnya memiliki tingkat kecerdasan spiritual yang lebih tinggi dibandingkan dengan mereka yang tidak memiliki kepercayaan atau tidak menjalankan agama.

Berdasarkan penjelasan di atas, menurut teman-teman seberapa penting si kecerdasan spiritual bagi seseorang?

Sumber

Rosidin. 2017. Pengembangan Spiritual Religius Dan Kinerja Pegawai Pemerintah Kotamadya Jakarta Barat. 2(2)

Gambar: https://actconsulting.co/pentingnya-upaya-peningkatan-kecerdasan-spiritual-untuk-mencapai-produktivitas-kerja-yang-lebih-tinggi/

3 Likes

Menurutku cukup penting karena bukan hanya kecerdasan emosional dan intelektual yang dinilai penting untuk kesejahteraan manusia, tetapi juga kecerdasan spiritual. Kecerdasan spiritual bisa digambarkan sebagai bentuk upaya manusia dalam menemukan harapan, arti, dan ketenangan dalam hidup. Spiritualitas berhubungan erat dengan kesehatan karena pada dasarnya tubuh, pikiran, dan jiwa saling berhubungan. Kesehatan pada satu aspek akan berdampak pada aspek kesehatan lainnya.

Spiritualitas adalah pengalaman yang pribadi bagi tiap orang. Cara seseorang untuk menggapai kecerdasan spiritual juga berbeda-beda, ada yang melakukannya dengan yoga, meditasi, berdoa, dan sebagainya.

Sadarilah bahwa kita memang tidak sempurna sebagai manusia. Ada kesalahan dan ego yang terselip di dalam diri. Tapi bukan berarti kita bisa membiarkan hal-hal ini menguasai diri. Oleh sebab itu, sadari, pertanyakan, dan ubah hal-hal buruk yang membuat jiwa Anda tidak tenang. Saat telah terbiasa untuk hidup secara ‘sadar’, akan lebih mudah bagi kita untuk menghargai serta menikmati hidup.
Melatih kecerdasan spiritual tak hanya menambah nilai bagi pertumbuhan pribadi kita. Pengalaman hidup juga bisa semakin kaya. Berbagai studi telah menunjukkan bahwa inteligensi spiritual dapat membuat kita lebih damai, puas dengan hidup, dan lebih mampu menghadapi kesulitan.

saat ini selain kecerdasan intelektual (IQ) dan kecerdasan emosional (EQ), kecerdasan spiritual (SQ) juga sangat diperlukan. hal tersebut bertujuan agar dapat menyeimbangkan kehidupan demi terwujudnya kebahagiaan dan kesuksesan dalam hidup.

Kecerdasan spiritual (SQ) tidak hanya berhubungan dengan pikiran, batin dan jiwa Anda sendiri, namun kecerdasan spiritual (SQ) juga berhubungan dengan orang lain dan alam semesta. Pentingnya kecerdasan spiritual bagi kehidupan adalah dengan memiliki kecerdasan spiritual (SQ), seseorang akan mampu memaknai hidup. Makna hidup yang dapat diperoleh ketika memiliki kecerdasan spiritual (SQ) yang tinggi adalah terbebasnya rohani, batin dan jiwa dari godaan nafsu, keserakahan serta persaingan yang tidak sehat.

Kecerdasan spiritual (SQ) adalah kecerdasan untuk menghadapi dan memecahkan persoalan makna kehidupan, nilai-nilai, dan keutuhan diri yaitu kecerdasan untuk menempatkan perilaku dan hidup kita dalam konteks makna yang lebih luas dan kaya, kecerdasan untuk menilai bahwa tindakan atau jalan hidup seseorang lebih bermakna dibandingkan dengan yang lain (Sakti, 2019). Bagi sebagian orang, kecerdasan spiritual mungkin menemukan cara-cara ekspresi melalui agama formal, tetapi beragama tidak menjamin kecerdasan spiritual yang tinggi.

Terence Deacon dan Viktor Frankl pada akhir 1990 mempelopori kecerdasan spiritual yang dibangun atas teori ”God Spot” (Titik Tuhan). God spot merupakan sekumpulan saraf yang terletak di daerah lobus temporal otak dibalik pelipis. God spot berfungsi menyadarkan akan eksistensi fundamental yang menyebabkan kita bersikap idealistis dan mencari solusi atas problem yang ada. Kecerdasan spiritual ini terdiri dari gabungan kecerdasan dan spiritual, dimana kecerdasan berarti cerdas akal budi sehingga dapat berpikir dan mengerti sedangkan spiritual berarti spirit yang mengacu pada energi batin seperti emosi dan karakter.

Jadi, kecerdasan spiritual ini dapat dikatakan cukup penting karena ada keterkaitan dengan kehidupan sosial yang dapat berjalan lebih baik, memiliki rasa empati, dan kepuasan dalam hidup. Selain itu, tipe kecerdasan spiritual ini juga dinilai dapat membantu orang untuk lebih mampu menghadapi kondisi yang sulit seperti rasa duka dan kehilangan sesuatu atau seseorang. Tipe kecerdasan ini dapat dilatih dan dibangun dengan beberapa cara seperti melakukan meditasi, visualisasi, berkumpul dengan komunitas serta mendekatkan diri dengan alam.

Sumber

Sakti, M. Nawa. 2019. Urgensi Kecerdasan Spiritual terhadap Agresivitas Mahasiswa. Psikoislamedia Jurnal Psikologi 4(2), 175-184

Menurut saya, kecerdasan spiritual (SQ) itu memainkan peranan yang cukup penting dalam pengembangan diri individu dan orang - orang pun kini mulai menjadikan kecerdasan spiritual sebagai salah satu solusi dalam permasalan hidup. setidaknya argumen mengenai seberapa pentingnya kecerdasan spiritual juga didukung oleh pernyataan dari WHO mengenai definisi manusia sebagai mahluk psikologis, sosial, dan spiritual dan kecerdasan spiritual sendiri juga erat berhubungan dengan kesehatan mental.

Kecerdasan spiritual menitikberatkan pada suatu keseimbangan dan harmoni antara kehidupan batin (inner life) dan juga kehidupan di luar diri individu (outer life). dengan kata lain kecerdasan spiritual menstimulasi keseimbangan antara pikiran, tubuh, dan juga jiwa. sebuah Penelitian yang dimuat Journal of Fundamentals of Mental Health juga menunjukan jika kecerdasan spiritual dapat meningkatkan menunjukkan bahwa ada keterkaitan antara kecerdasan spiritual dan kehidupan sosial yang lebih baik. Sementara beberapa studi lain memperlihatkan bahwa ada hubungan positif antara kecerdasan spiritual dengan rasa empati dan kepuasan dalam hidup. Tak hanya itu, tipe inteligensi ini juga dinilai dapat membantu orang untuk lebih mampu menghadapi pengalaman sulit, seperti rasa duka dan kehilangan seperti yang dilansir dari Wisnubrata (2020) di laman Kompas.com.

kita bisa menerapkan kecerdasan spiritual melalui kegiatan - kegiatan sederhana seperti bermeditasi, berdoa, atau melakukan yoga.

Referensi : Pentingnya Kecerdasan Spiritual untuk Hidup yang Lebih Bermakna Halaman all - Kompas.com