Bagaimana proses manajemen risiko pada bisnis online ?

Bisnis online mempunyai risiko yang berbeda dengan bisnis tradisional, dimana didalam sebuah bisnis online, yang menjadi fokus utama adalah kebenaran dari sebuah informasi itu sendiri.

Risiko apa saja yang ada pada bisnis online ?

1 Like

Dari beberapa artikel yang saya baca, secara garis besar dalam memanajemen resiko sebuah bisnis khususnya bisnis online ada 4 tahapan, yaitu:

1. Mengenali risiko
Dalam tahap ini, kita harus tahu risiko-risiko bisnis yang mungkin terjadi. Risiko berupa produk tak laku, risiko produk dibajak, risiko rugi karena tak balik modal, dll.

2. Menghitung risiko
Pada tahap selanjutnya setelah kita kenali risiko-risiko yang mungkin terjadi, baru kita hitung risiko tersebut. Untuk membangun bisnis online memang tak butuh uang banyak. Namun risiko kerugian yang ditimbulkan bisa jauh lebih besar. Artinya potensi penghasilan yang bisa diraup hilang begitu saja akibat tak terkontrolnya risiko-risiko tersebut. Misalkan berapa kerugian akibat produk anda dibajak. Atau misalkan saat situs web anda tak bisa diakses, berapa banyak orang yang mungkin awalnya berniat bergabung menjadi tertunda. Dengan menghitung risiko tersebut bisa menjadi salah satu pertimbangan anda dalam melakukan prioritas penanganan risiko bisnis.

3. Menyiapkan strategi dan menerapkannya
Selanjutnya tinggal menyiapkan strategi dan menerapkannya. Kalau risikonya adalah produk anda dibajak, tentu anda harus siapkan pengamanan yang memadai untuk produk anda. Agar situs web anda tak beresiko mudah down, salah satu strateginya tentu anda perlu memilih web hosting berkualitas.

4. Memantau risiko
Untuk mempermudah memantau risiko, sangat baik kalau anda buat daftar risiko bisnis online anda. Upayakan terus agar risiko itu bisa diminimalisir. Cari cara baru agar risiko itu terus bisa diperkecil. Jangan ragu melakukan perubahan kalau strategi yang anda lakukan tak berhasil seperti yang diharapkan.

Untuk menyikapi risiko yang sudah kita prediksikan di awal, ada 5 strategi yang dikenal dengan sebutan The 5P of Online Shopping Management yang saya kutip dari laman business2community. The 5P of Online Shopping Management itu adalah:

  • Password
  • Pricing
  • Protection
  • Payment method
  • Privasi
1 Like