Rekomendasi merk moisturizer yang cocok untuk kulit berjerawat

image

Kulit berjerawat merupakan kulit yang sangat sensitif apalagi dipoles dengan make-up ringan atau berat, salah satunya sebut saja tidak cocok dengan kandungan yang ada pada produk tersebut dapat menyebabkan muncul jerawat baru. Dengan kulit seperti ini bukan berarti tidak diperbolehkan make-up, tetap bisa dan pentingnya memperhatikan produk yang digunakan agar aman.

Berikut rekomendasi moisturizer yang cocok untuk kulit berjerawat:

  1. Philosophy Hope in a Jar Moisturizer
    Rekomendasi merk pelembab untuk kulit berjerawat yang satu ini mengusung formula ringan yang tidak memberatkan kulit. Philosophy Hope in a Jar Moisturizer adalah pelembab dengan kinerja yang dapat mencerahkan kulit wajah dan membuat kulit jadi lebih halus. Produk ini juga cocok dipakai pada kulit berminyak.

  2. Shiseido Ibuki Refining Moisturizer
    Selanjutnya, ada sebuah pelembab wajah dengan formula multiaction. Adalah Shiseido Ibuki Refining Moisturizer yang akan bantu koreksi warna kulit yang tidak merata, pori-pori yang membesar, jerawat, dan kulit yang terasa kasar. Dengan penggunaan secara teratur, maka produk ini akan memperbaiki penampilan kulit Anda yang berjerawat.

  3. Jafra Clear Blemish
    image
    Kriteria merk pelembab untuk kulit berjerawat yang terbaik adalah yang terbuat dari bahan-bahan alami yang tidak berbahaya. Salah satu pelembab yang memenuhi kriteria tersebut adalah Jafra Clear Blemish, di mana pelembab khusus wajah berjerawat ini memang dirancang dari bahan-bahan alami berkualitas.

sumber:
https://bacaterus.com/pelembab-untuk-kulit-berjerawat/