Dongeng: Raja Gorila Yang Baik Hati?

Gorila

Raja Gorila Yang Baik Hati

Sudah lama kaum gorila tidak memiliki pemimpin yang baik untuk mereka. Mereka tak tahu apa yang harus dilakukan. Tak ada satu pun dari para gorila yang orangutan tahu tentang hal itu dan bermaksud mau dinobatkan menjadi pemimpin. Seekor Orang utan tahu tentang hal itu dan bermaksud memanfaatkan keadaan tersebut. Apalagi fisik orangutan dan gorila hampir sama.

Suatu hari, ketika para gorila sedang sibuk beraktivitas, orangutan mendatangi dan menyapa mereka dengan sangat ramah. Begitu setiap harinya. Itu adalah cara orangutan untuk menarik simpati dari para gorila.

“Aha!” cetus seekor gorila, gembira.
“Sepertinya dia sangat cocok untuk menjadi raja. Dia ramah dan baik hati sekali,” katanya, membicarakan orangutan.

Gorila-gorila lain dengan cepat mengangguk tanda setuju. Orangutan yang sebenarnya memang sangat ingin menjadi raja, tentu saja senang bukan kepalang. Penobatannya sebagai raja dari para gorila dilakukan tidak lama setelah itu.

Orangutan memimpin kerajaan gorila dengan sangat baik. Para gorila sangat senang dengan rajanya yang baru diangkat itu. Hingga suatu saat, sebuah peristiwa naas terjadi. Para gorila mengetahui bahwa rajanya itu bukanlah seekor gorila, melainkan seekor orangutan. Hal itu membuat gempar seluruh kerajaan. Semua gorila sangat marah.

“Kita hukum saja orangutan itu! Berani-beraninya ia menipu kita,” ucap salah satu gorila.

Orangutan pasrah ketika ia digiring oleh para gorila. Ini memang sudah salahnya sejak awal karena telah menipu para gorila agar dia bisa menjadi raja. Namun, tiba-tiba seekor gorila angkat bicara.

“Apa kalian tidak keterlaluan? Meskipun dia telah membohongi kita dengan pura-pura menjadi gorila, tetapi selama ini ia memimpin kita dengan sangat baik. Lantas kenapa kita malah menghukum raja yang sangat baik hati itu?” katanya dengan tegas.

Semua gorila terdiam. Benar yang dikatakannya. Meskipun orangutan telah berbohong, namun ia tetaplah raja yang baik. Hanya saja cara mendapatkan posisinya itu yang salah. Akhirnya orangutan tidak jadi dihukum karena dianggap telah berjasa kepada kaum gorila selama ia menjadi raja. Namun, ia tetap diturunkan dari jabatannya itu.

Pesan moral:

Raja Gorila Yang Baik Hati adalah Segala sesuatu yang diawali dengan kebohongan, meskipun kemudian dijalani dengan baik, pada akhirnya pasti akan menjadi tidak baik.

Apa pesan moral yang anda dapatkan dari kisah raja gorila tersebut?

Referensi

https://www.google.co.id/amp/dongengceritarakyat.com/kumpulan-cerpen-untuk-anak-dengan-pesan-moral/amp/

Tidak ada kebohongan yang baik. Segala kebohongan apapun alasannya, baik atau buruk, pasti hasilnya tidak akan menjadi lebih baik. Untuk itu kita harus memikirkan risiko sesuatu sebelum dilakukan, dan hindarilah menggunakan kebohongan.