Program basis data pa yang paling sering digunakan?

Dalam membuat basis data atau database dibutuhkan sebuah software pembuat basis data. Software pembuat basis data ada bermacam - macam dengan fitur yang berbeda pula. Pertanyaan saya adalah Apa software basis data yang paling sering digunakan?

Banyak sekali software ataupun bahasa pemograman yang digunakan untuk membangun basis data (databse). Secara umum pengertian dari database adalah sekumpulan data yang tersimpan secara digital di dalam sistem komputer yang saling terhubung satu sama lain. Data-data ini diatur sesuai dengan kesamaan elemennya, misalnya data nama mahsiswa akan disimpan di database nama dan data NIM mahasiswa akan disimpan di databse NIM yang kemudian nantinya kumpulan database itu bisa menyajikan informasi nama dan NIM dari mahasiswa.

Berikut adalah program yang biasa digunakan untuk membuat database :

  1. Microsoft Acces
    Software database yang satu ini sangat cocok untuk digunakan untuk sebagaian besar komputer relasional. Komputer-komputer rumahan yang hanya digunakan untuk berbagai kebutuhan yang ringan banyak yang menggunakan Mircrosoft Acces ini sebagai database andalan untuk digunakan. Software ini merupakan basis yang digunakan untuk data-data dari Microsoft Jet Database Engine dan beberapa tampilan grafis yang sering digunakan oleh pengguna rumahan.

  2. Oracle
    Software Database ini menjadi salah satu database yang bisa menyimpan data dengan ukuran yang cukup maksimum yaitu hingga ukuran terabyte. Oracle ini juga menjadi salah satu software database yang cocok untuk perusahaan yang butuh database besar. Bahasa yang digunakan untuk Oracle ini menggunakan bahasa standard SQL. Sehingga menyebabkan Oracle juga menjadi salah satu basis data yang relasional yang juga terdiri dari berbagai data yang terkumpul mejadi satu dalam sistem manajemen yang berbasis RDBMS. Nantinya basis data ini kemudian bisa digunakan untuk berbagai jenis merk dan juga jenis komputer yang ada dipasaran.

  3. Microsoft SQL Server
    Untuk software database ini merupakan database yang merupakan sistem manajemen basis data relasional yang digunakan untuk produk Microsoft. Bahasa yang digunakan untuk query dari software database ini merupakan bahasa Transact-SQL yang merupakan gabungan dari SQL standar ANSI/ISO. Bahasa ini juga merupakan bahasa software database yang sering digunakan untuk Microsoft ataupun Sybase. Pada awalnya database ini hanya bisa digunakan untuk data berskala kecil hingga menengah, namun saat ini sudah bisa digunakan hingga data yang berskala besar sekalipun.

  4. MySQL
    Untuk software database yang satu ini menjadi salah satu database yang paling terbuka unuk seluruh open cource dan bisa digunakan untuk seluruh platform seperti Linux ataupun Windows. Yang menjadi kelebihan dari software database ini adalah penggunaan dari software database ini bisa digunakan untuk multi user karena memang pengakses database pada software ini menggunakan program yang bersifat network. MySQL bisa anda dapatkan secara gratis karena memang database yang satu ini sudah disebar secara gratis dibawah lisensi GPL. Dengan sistem ini maka anda bisa mengunduh dan menggunakan software database yang satu ini secara gratis. MySQL ini menjadi salah satu database yang paling diunggulkan jika dibandingkan dengan database server yang lainnya terutama untuk masalah query data. Hal ini dikarenakan keceaptan membagi data pada software database ini lebih cepat jika dibandingkan dengan yang lainnya.

Sebenarnya masih banyak software yang digunakan untuk membuat databse, semua itu memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Misalnya Oracle yang terkenal bagus namun memiliki harga yang tinggi dan sulit dipelajari oleh pemula, hardware yang digunakan juga harus memiliki spesifikasi tinggi sehingga oracle lebih cocok digunakan untuk perusahaan besar dibanding perusahaan kecil menengah. Dalam memilih software yang akan digunakan dalam membuat database perlu dipikirkan terlebih dahulu database apa yang akan kita buat sehingga kita tahu akan menggunakan tools apa saja.

Sumber :

https://www.quora.com/What-is-the-best-programming-language-to-build-a-database
https://dosenit.com/kuliah-it/database/macam-macam-software-database

Database adalah tulang punggung dan dasar dari sebuah perusahaan dalam bidang apapun. Karena dasar infrastruktur dari sebuah perusahaan adalah data. Untuk seorang professional IT dalam bidang apapun, dibutuhkan pemahaman dasar mengenai database. Dalam pembuatan sebuah database dibutuhkan software pembuat basis data yang banyak sekali jenis dan macamnya dan memiliki perbedaan bahasa, fungsi, dan fitur. 3 software basis data yang paling sering digunakan adalah:

  1. Oracle RDBMS
    Oracle Enterprise Server adalah software pembuat basis data terbaik. Dalam dunia IT khususnya database, oracle sering disebut “database” itu sendiri karena keunggulannya. Dalam persaingannya dan penjualannya sampai sekarang belum ada yang bisa mengalahkan oracle dan seseorang yang memiliki sertifikasi oracle DBA (database administrator) dijamin sukses karirnya dalam bidang database. Kelemahan dari Oracle hanya satu yaitu mahal dan susah dalam sisi kebahasaannya.

  2. IBM DB2
    IBM DB2 adalah software pembuat basis data yang fleksibel, mendukung database besar namun juga menekan pada biaya sehingga sangat efisien jika dilihat dari sisi keuangan. Meskipun dalam persaingan penjualannya DB2 tidak bisa mengalahkan oracle namun posisinya sebagai nomor 2 belum terkalahkan. Universitas Brawijaya juga menggunakan IBM DB2 untuk membuat Sistem Informasinya.

  3. MySQL
    MySQL adalah software pembuat basis data yang open-source dan paling banyak dipakai dalam bisnis berbasis Web dan mulai bergerak dalam bidang perusahaan besar. MySQL paling banyak dipakai dalam sistem seperti e-commerce dan blog. MySQL sekarang sudah berada ditangan oracle namun masih mempertahankan kebebasannya sebagai software open source yang mandiri

Sumber:

  1. http://www.itcareersuccess.com/tech/database.htm

image

Database adalah kumpulan data yang terorganisir. Database relasional, di sisi lain, adalah kumpulan skema, tabel, pertanyaan, laporan, pandangan, dan elemen lainnya. Perancang database biasanya mengatur data untuk memodelkan aspek realitas dengan cara yang mendukung proses yang membutuhkan informasi. Dalam membuat database kita memerlukan software pembuat basis data yang banyak dan memiliki fungsi dan fitur yang berbeda-beda. Berikut adalah beberapa software basis data yang paling sering digunakan :

1.Oracle
Oracle telah membuat produk database sejak tahun 1979 dan merupakan salah satu produsen yang paling dikenal di seluruh dunia. Perlu dicatat tentang sistem manajemen basis data ini: Ini hebat tapi rumit. Pengguna baru ingin berinvestasi dalam pelatihan yang solid untuk memastikan mereka mendapatkan hasil maksimal dari perangkat lunak. Oracle juga sedang merangkul awan. Rilis terbarunya, 12c, memungkinkan perusahaan mengkonsolidasikan dan mengelola database sebagai layanan awan.

2.Microsoft SQL Server
Microsoft DBMS adalah salah satu yang paling populer di dunia. Ini juga salah satu yang paling abadi. Server 2008, 2012 dan 2014 masih banyak digunakan bahkan setelah rilis Server 2016. SQL adalah singkatan dari “bahasa query terstruktur,” dan walaupun Microsoft terlambat ke pesta manajemen database, DBMS ini - yang menghubungkan alat-alat BI asli dengan yang lain. Persembahan Microsoft yang populer seperti Excel, Word dan SharePoint - meraih posisi teratas dengan baik.

3.MySQL
Alternatif open source untuk penawaran Microsoft yang masih menggunakan bahasa query terstruktur, MySQL telah mendapatkan daya tarik sebagai DBMS untuk aplikasi bisnis berbasis web, terutama yang menjalankan situs e-commerce atau memanfaatkan konten dinamis. Perusahaan teknologi seperti Facebook, Google dan Adobe menggunakan alat pengelolaan basis data ini. Meskipun sekarang berada di bawah payung Oracle, proyek ini tetap menjadi sumber sumber terbuka.

Sumber :