PETSOCIETY - Siap bertemu teman barumu?

Hewan, pada dasarnya sama seperti manusia, sama sama memiliki keluarga. Tahukah kamu, berapa banyak anak yang dapat dihasilkan oleh seekor hewan peliharaan betina? Dalam setahun, hewan peliharaan seperti kucing mampu melahirkan sebanyak 3-7 kali, dengan jumlah anak mencapai 5 ekor sekali melahirkan. Sedangkan anjing, dapat melahirkan 2 kali dalam setahun, dengan jumlah anak sekali melahirkan sebanyak 2-6 ekor. Permasalahan akan muncul ketika pemilik hewan peliharaan tidak mampu lagi mengurus seluruh hewan peliharaan dengan maksimal.

Solusi bagi pemilik hewan peliharaan yang memiliki peliharaan terlanjur banyak ini biasanya memberikan beberapa ekor peliharaannya ke orang lain yang ingin merawat. Namun, beberapa pemelihara hewan lebih memilih membuang hewan peliharaannya begitu saja, padahal, bagi hewan yang sudah terbiasa hidup di rumah manusia biasanya akan kesulitan untuk beradaptasi di lingkungan barunya yang liar. Pembuangan hewan peliharaan ketika pemelihara sudah tidak mampu merawat peliharaannya saat ini marak dilakukan. Karena untuk menemukan orang yang ingin memelihara (adopter) cukup sulit karena keterbatasan informasi. Biasanya pencarian adopter dilakukan menggunakan pesan, broadcast message atau kabar dari mulut ke mulut dan memakan waktu yang cukup lama.

MEMPERKENALKAN PETSOCIETY

PETSOCIETY merupakan sebuah aplikasi berbasis web yang membantu menghubungkan orang yang ingin mengadopsikan hewan peliharaannya ke orang lain (adopter) yang sedang mencari teman barunya (hewan pelihaaan). PETSOCIETY akan membantu mencari adopter di suatu wilayah tertentu dengan mudah, hanya dengan beberapa klik. Kemudian pemilik hewan peliharaan dan calon adopter yang tertarik, dapat berkomunikasi dan bertemu satu sama lain.

PETSOCIETY juga mempermudah orang yang sedang mencari hewan peliharaan, karena pilihan hewan yang akan di adopsi lebih banyak dan bisa di cari berdasarkan lokasi saat ini, sehingga dalam proses adopsi akan lebih mudah dan lebih menyenangkan.

PETSOCIETY bekerja sama dengan shelter dan komunitas pecinta hewan. Hal ini bertujuan untuk membantu pengembangan komunitas dan menanamkan sikap peduli dengan hewan disekitar.

Kemudahan yang ditawarkan PetSociety

Bagi pemilik hewan :

  • Pendaftaran hewan yang membutuhkan adopter.

  • Sarana informasi komunitas pecinta hewan dan shelter ditiap daerah.

  • Aman! Adanya perjanjian khusus yang mengikat kedua bela pihak dalam proses adopsi yang dilaporkan secara rutin kepada tim PetSociety demi keselamatan hewan adopsi dalam jangka waktu tertentu. Sebagai langkah prefentif bagi orang yang memanfaatkan PetSociety untuk tujuan lain.

  • Tidak perlu lagi menyebarkan pesan, broadcast atau selebaran untuk mencari pengadopsi yang cocok

  • Lebih cepat menemukan calon pengadopsi hewan

Bagi orang yang ingin mengadopsi hewan :

  • Kemudahan Pencarian hewan yang siap di adopsi berdasarkan kota atau provinsi. (Fitur ini akan memudahkan proses adopsi dan pengawasan pasca adopsi karena pengadopsi dan pemilik hewan berada disatu wilayah yang sama)

  • Kemudahan pencarian hewan yang diinginkan berdasarkan jenis hewan

  • Sarana informasi komunitas pecinta hewan dan shelter ditiap daerah.

  • Gratis! Proses pengadopsian hewan melalui PetSociety tidak dikenakan biaya apapun, karena konsep PetSociety sebagai platform yang membantu mempertemukan adopter pemilik hewan dengan calon pengadopsi.

Kunjungi Landing Page kami dan berikan masukan sebanyak banyak melalui link berikut!

www.petsociety.esy.es

Tonton video perkenalan dan penjelasan produk kami melalui video berikut :

1 Like

Mungkin yang akan menjadi perhatian khusus tim PETSOCIETY ke depannya adalah bagaimana meng-handle kedua belah atau salah satu pihak yg awam dalam dunia perhewanan, jadi tim tidak hanya menyediakan marketplace untuk mempertemukan customers saja, tp juga memberikan pelayanan berupa panduan ttg membeli/mengadopsi hewan peliharaan dari orang lain. Cmiiw atas saran saya