Pantai apa saja yang ada di dekat pantai Honolulu?

Honolulu dikelilingi perbukitan hijau dan juga kawasan hutan yang memiliki banyak pepohonan di dalamnya, tak banyak gedung pencakar langit di area ini membuat tingkat polusi udara di kota ini sangatlah kecil. Selain dikelililngi perbukitan hijau, pantai apa saja yang ada di dekat pantai Honolulu?

Pantai merupakan destinasi yang paling sering dijumpai di Honolulu. Pantai yang paling terkenal di Honolulu, ialah Pantai Waikiki. Pantai Waikiki memiliki pasir pantai putih yang bersih, pantai ini pun sering dipakai berlatih selancar untuk para pemula. Di sekitar pantai banyak didirikan sekolah berselancar untuk pemula.

Pantai Waikiki sangat terkenal sehingga selalu dipenuhi pengunjung tiap harinya. Jadi jangan heran kalau kalian berlibur ke pantai ini selalu saja dipenuhi orang. Kegiatan yang bisa kalian dilakukan di pantai ini antara lain, berenang, berjemur di bawah terik matahari, atau menyusuri pantai menggunakan kano.

Jika kita berjalan sebentar ke arah barat pusat kota, terdapat sebuah pantai yang cukup sepi dan tenang yakni Ala Moana Park. Tempat ini merupakan pantai yang memiliki kawasan hijau berupa pepohonan dan rumput. Hawanya sangat sejuk, cocok buat anak backpacker yang ingin bersantai.

Pantai lainnya yang bisa kalian kunjungi di Honolulu ialah Hanauma Bay, Halona Beach Cove, Sandy Beach dan Makapu’u Beach. Makapu’u Beach merupakan pantai dimana ikan paus yang bermigrasi tiap tahunnya.

Sumber: