Pampis Pedas, bagaimana cara membuatnya?

image

Di daerah asalnya, Pampis adalah hidangan berbahan dasar Ikan Cakalang yang disuwir lalu dibumbui dengan bumbu khas Manado

Bahan-bahan

  • 1 ekor ikan tongkol
  • 5 lembar daun jeruk purut, rajang halus
  • 1 lembar daun pandan, rajang halus
  • 1 lembar daun kunyit, rajang halus
  • 3 batang daun bawang, rajang halus
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

bumbu halus:

  • 15 buah cabe merah keriting
  • 5 buah cabe rawit merah
  • 2 batang serai bagian putihnya saja
  • 7 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 2 cm kunyit

Bumbu lainnya:

  • 2 sdt garam
  • 1 1/2 sdt gula pasir
  • 1 sdt kaldu bubuk (optional)

Langkah

  1. Siapkan ikan tongkol, siangi dan cuci bersih. Jika ikan terlalu besar potong menjadi dua bagian. Lumuri permukaannya dengan 1/2 sendok makan garam dan 1 sendok makan air jeruk nipis. Masukkan ke kukusan, kukus selama 35 menit hingga ikan matang, cek bagian tengahnya dengan menusuknya dengan garpu. Jika masih terlihat kemerahan kukus kembali. Biarkan ikan hingga dingin, suwir-suwir ikan menjadi serpihan kecil. Buang durinya. Sisihkan.

  2. Dalam wajan, panaskan 2 sdm minyak. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, masukkan daun pandan, daun kunyit dan daun jeruk purut. Aduk rata.

  3. Masukkan ikan tongkol, aduk hingga bumbu tercampur merata dengan ikan. Tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk, aduk rata dan cicipi rasanya. Masak hingga ikan menjadi kering, tambahkan daun bawang, aduk rata dan masak hingga daun bawang layu dan matang.

  4. Pampis tongkol siap dihidangkan. Simpan dalam wadah tertutup rapat dan tahan seminggu jika disimpan dalam kulkas.

Sumber
https://cookpad.com/id/resep/539061-pampis-tongkol-pedas-yang-bikin-kalap-makan