OtsTips.com ( Outdoor Safety Tips)

Olahraga merupakan sarana untuk menjaga kebugaran dan kesehatan bagi setiap orang.
Selain itu sekarang olahraga berkembang menjadi kegiatan untuk rekreasi dan juga petualangan.
Bahkan saat ini berkembang olahraga ekstrem (extreme sport) diantaranya :
1. motorcross
2. free diving
3. free climbing (ice/rock climbing)
4. mountaineering
5. cave diving
6. surfing
dan masih banyak cabang olahraga ekstrem lainnya.

Setiap olahraga memiliki ciri khas masing-masing, baik dari sisi gerakan, alat, medan, dan teknik-teknik khusus yang digunakan.
Oleh sebab itu, setiap cabang olahraga pasti memiliki standard operating procedure [spoiler](SOP)** da[/spoiler]lam berkegiatan. Hal ini berguna untuk mengurangi kecelakaan/cidera dan juga sebagai safety saat berkegiatan.

Belakangan ini banyak berkembang cabang olahraga ekstrem yang memiliki resiko yang sangat tinggi. Sedangkan komunitasnya belum berkembang pesat serta kesulitan dalam mencari informasi berupa artikel/SOP atau sharing community mengenai kegiatan tersebut maka tidak sedikit juga yang melakukan olahraga ekstrem yang kurang memperhatikan factor keselamatan/safety dalam berkegiatan. Tentu ini akan berakibat fatal jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan terjadi.

Dari latar belakang diatas sekiranya perlu membentuk sebuah wadah untuk menampung semua pertanyaan mengenai extreme sport, berbagi tips-tips untuk melakukan kegaiatan yang aman, berbagi pengalaman dalam berkegiatan, dan juga membentuk komunitas penggiat olahraga raga ini agar lebih dikenal masyarakat luas. Wadah itu berupa website dengan memakai nama “OtsTips” yang diambil dari kata Outdoor Safety Tips.

Fasilitas yang di tersedia :
Dimana admin website memberikan tips-tips mengenai kegiatan outdoor dan extreme sport serta member/pengunjung bisa saling bertukar pengalaman dalam berkegiatan atau sebagai forum diskusi dan website ini juga menyediakan menu latihan serta persiapan yang harus dilakukan.

Berikut video prototype OtsTips.com
- YouTube

1 Like