Menurut Anda Bagaimana Langkah Membuat Desain Dalam Seni Rupa?

Teknik pembuatan suatu karya seni rupa terapan mancanegara umumnya tidak terlepas dengan desain. Dalam pembuatan desain dilakukan beberapa langkah, apa sajakah itu?

Langkah -langkah membuat desain dalam seni rupa

  1. Membentuk gagasan kreatif. Sebelum membuat desain, kita perlu mencari inspirasi dengan cara sebagai berikut:
    a. Melihat objek alam langsung, seperti pemandangan
    b. Mengunjungi pentas seni, sanggar budaya, dan museum
    c. Mempelajari atau membaca buku-buku pustaka
    d. Memutar film-film karya seni rupa.

  2. Membuat sketsa. Membuat beragam sketsa dari beragam kesenian nusantara dan mancanegara. Sketsa merupakan langkah awal dalam melukis, yaitu untuk menemukan objek yang paling bagus untuk dilukis (diselesaikan).

  3. Menentukan teknik. Membuat desain dapat memilih berbagai teknik yang dikehendaki, misalnya:
    a. Teknik plakat warna (tebal)
    b. Teknik transparan warna (tipis)
    c. Teknik bertekstur warna (tebal dan bertekstur)
    d. Teknik goresan ekspresif dengan jari atau palet
    e. Teknik lukisan timbul (berdimensi tiga warna dengan pasta).

  4. Memilih bahan. Membuat desain dengan memilih bahan yang dikehendaki, misalnya:
    a. Pastel dan kertas gambar atau duplek atau karton
    b. Cat air dan kertas gambar
    c. Cat akrilik dan kertas gambar
    d. Cat minyak dan kanvas (kain lukis yang dibentang pada bingkai kayu atau spanram).

Tahap membuat desain secara garis besar, antara lain:

  • Membuat sketsa (gambar awal atau gambar kerangka)
  • Mewarnai dengan goresan tipis dari objek pokok (positif) dan mewarnai latar belakang (negatif)
  • Penyempurnaan lukisan dengan kontur, spot light (penyinaran), penegasan dan penekanan gelap.