Mengapa Film Series Home Alone masih Menarik untuk Ditayangkan?

Film serial Home Alone ini dirilis pada tahun 1990 yang bercerita tentang anak kecil yang tidak sengaja tertinggal oleh keluarganya ketika musim liburan tiba. kejadian ini membuatnya membuatnya tinggal dirumah sendirian dengan berbagai kejadian yang tidak terduga seperti berteemu dengan para pencuri. anak kecil bernama Kevin ini memasang banyak perangkap untuk mengerjai para pencuri tersebut. walaupun film ini telah sangat lama dirilis, tapi selalu ditayangkan di televisi pada saat natal ataupun liburan akhir tahun.

Menurut kalian, mengapa film serial ini sangat menarik untuk ditonton hingga sekarang?

1 Like

pendapat saya mengenai film home alone masih sering ditayangkan dan masih sangat menarik untuk ditonton karena jalur cerita film tersebut sangatlah menarik, dan juga karakter yang diperankan dalam film tersebut sangatlah hidup, dalam artian para pemeran melakukan adegannya dengan sangat nyata. terlebih dengan karakter kevin yang sangat cerdik dan menggemaskan dan sangat ikonik. hal ini membuat kita susah untuk melupakan film tersebut. seperti yang dikatakan oleh Quentin Tarantino, sebagai penulis skenario terbaik, beliau mengatakan bahwa, kombinasi antara karakter yang ikonik dan diperankan oleh aktor yang tepat, dapat menjadikan sebuah film menjadi memorable walaupun meski ditayangkan berulang-ulang.

dan sebenarnya, kita tidak terlalu menikmati jalan ceritanya, namun kita menyaksikan adegan yang diperankan oleh karakter film tersebut yang membuat kita merasa terhibur oleh aksinya.

Yup, aku setuju banget dengan pendapat di atas. Dimana film Home Alone masih sering ditayangkan khususnya pada saat musim natal dan masih tetap menarik untuk ditonton karena film tersebut memiliki alur cerita yang sangat menarik, acting para pemainnya yang sangat baik dan keren, terlebih lagi dengan tokoh kecil yang bernama Kevin yang menggemaskan dan terlihat innocent tetapi memiliki otak yang sangat cerdas dan cerdik. Menurutku juga ide-ide yang terdapat di film tersebut sangat-sangat out of the box, sehingga film tersebut selalu dapat memikat dan menyenangkan hati para penonton setiap menontonnya. Jadi ya gak heran kalau film Home Alone masih tetap menarik untuk ditonton hingga saat ini.

Menurut aku pribadi, film Home Alone ini tidak akan pernah bosan untuk ditonton! Aku sendiri pun setiap film ini ditayangkan di televisi di saat libur natal dan tahun baru, selalu tertarik menontonnya walaupun alur cerita nya sudah tahu karena sudah ditonton beberapa kali. Menurutku, yang membuat film ini menarik dan tetap menjadi jagoan di film masa liburan, ialah karena alur cerita nya sendiri tidak membosankan, sinopsis dari serial juga mengasyikkan dimana anak kecil yang bernama Kevin harus melawan penjahat seorang diri, tentunya disuguhkan dengan ide-ide Kevin yang cerdik dan out of th boxes yang membuat para penonton pun tertawa ketika menontonnya. Selain itu, para pemainnya pun juga memeragakan film tersebut dengan baik. Terlebih ini juga film bertemakan keluarga sehingga sangat cocok untuk ditonton bersama keluarga, sepupu, atau adik di masa liburan.

Menurut ku kenapa home alone masih sangat menarik untuk ditayangkan karena home alone memiliki alur yang seru sehingga membuat penonton tidak mudah bosan, selain itu para pemeran dalam film ini sangat cocok dengan peran yang mereka perankan dan pesan yang ingin disampaikan dari film tersebut sangat mudah untuk ditangkap dan sangat mengedukasi.