Mengapa dinosaurus bisa punah?

dinosaurus punah karena

Dinosaurus adalah kelompok hewan purbakala dari klad Dinosauria. Dinosaurus pertama kali muncul pada periode Trias, sekitar 230 juta tahun yang lalu, dan merupakan vertebrata dominan selama 135 juta tahun. Namun, bagaimana mungkin fauna besar tersebut dapat musnah dari muka bumi

Karena pada masa itu, terjadi bencana yang cukup besar yaitu jatuhnya meteor yang sangat besar ke bumi, bencana menimbulkan perubahan iklim yang ekstrim, dan dinosaurus tidak bisa menyesuaikan diri dengan panasnya udara dibumi saat itu, mataselain itu sumber makanan seperti tumbuhan sulit ditemukan karena panasnya iklim tersebut, sehingga secara perlahan jaring jaring makanan pada saat itu tidak berjalan seimbang, dan perlahan dinosaurus menjadi punah.

421-Dinosaur-Floor-Puzzle600X403

Sampai sekarang, punahnya dinosaurus sepertinya masih menjadi misteri besar. Bahkan sejarah biologi menjadikan kepunahan dinosaurus ini sebagai misteri yang tidak terungkap sepanjang masa. Sampai sekarang pun keputusan akhirnya masih mengambang alias tidak menemukan titik akhir tentang mengapa sebab pastinya dinosaurus punah.

Salah satu teori lain yang lahir setelah benturan planet itu adalah dinosaurus punah karena adanya perubahan iklim yang mendadak. Hal ini didapat setelah ada beberapa orang ilmuwan yang melakukan pengeboran geologi laut yang dalam, dan ditemukan kalo pernah terjadi sebuah perubahan iklim yang nggak biasa pada bumi sekitar 65 juta tahun yang lalu. Perubahan itu berupa suhu yang meninggi secara mendadak. Karena dinosaurus adalah mahluk raksasa berdarah dingin yang agak susah menguraikan panas, jadi mereka kesulitan bertahan hidup hingga akhirnya punah.

Teori lain yang juga mendukung adalah dinosaurus punah disebabkan oleh perubahan komposisi udara. Di masa lampau dimana bumi baru saja terbentuk, ternyata udara yang terkandung di dalamnya sama sekali tidak ada oksigen, sama dengan planet-planet lain yang ada di tata surya saat ini. Sebaliknya, kandungan karbon dioksidanya sangat tinggi. Bisa jadi perubahan iklim ini yang membuat dinosaurus kesulitan bertahan hidup dan akhirnya punah.

Alvarez Walter (1970) mengeluarkan beberapa teori tentang sebab punahnya dinosaurus diantaranya :

  1. Teori punahnya dinosaurus akibat wabah penyakit,
  2. Punahnya dinosaurus karena perubahan cuaca yang drastis,

Namun banyak terjadi penolakan ketika dua teori pertama dikeluarkan, karena terjadi hal–hal yang tidak sama dengan data-data yang kemudian ditemukan. Setelah beberapa waktu berlalu munculah teori baru yang lebih dapat diterima yang dikenal dengan teori jatuhnya asteroid raksasa ke Bumi.

Pada akhir zaman kapur, jatuh meteor raksasa dari luar angkasa ke bumi. Meteorit itu meledak seperti bom di atmosfer. Karbondiaoksida dan sulfur dioksida yang menguap 3 kali disertai debu bercampur menyelimuti langit dibumi. Selama beberapa tahun sulfur dioksida dan debu menjadi hamparan kabut dan menghalangi sinar matahari. Kemudian suhunya menjadi rendah dan tanaman mati karena tidak bisa berfotosintesis. Sulfur dioksida bercampur air hujan dan menjadi hujan asam di bumi, sehingga seluruh ekologi musnah dan mati. Kemudian dinosaurus lenyap dan beberapa lama setelah itu ekologi di bumi pulih, kehidupan mamalia mulai muncul. Ada beberapa argumen tentang musnahnya dinosaurus, seperti turunya suhu dan aktifnya gunung berapi, dan saat ini pendapat tersebut merukpakan argumen, penelitian tentang dinosaurus telah dimulai sejak 150 tahun lalu, tapi masih belum ada titik terang.

1 Like