Mengapa anjing suka duduk di depan pintu?

image

Kebanyakan anjing memiliki kebiasaan duduk di depan pintu. Mengapa demikian?

Beberapa alasan mengapa anjing memiliki kebiasaan duduk di depan pintu, antara lain :

  1. Ingin ke kamar mandi
    Untuk anjing baru atau masih bayi, mereka bisa saja menolak untuk kencing di tempat yang telah kamu sediakan. Untuk menarik perhatianmu agar kamu mengizinkan dia keluar dan membukakan pintu untuk buang air di halaman rumah, dia akan duduk terdiam di depan pintu sambil mencakar-cakar pintu rumahmu.

  2. Separation anxiety
    Jika salah satu anggota keluargamu sedang pergi dari rumah dan anjingmu memilih untuk menghabiskan waktunya di depan pintu, mungkin dia sedang mengalami separation anxiety. Anjingmu akan terdiam di spot yang sama berjam-jam demi menunggu manusia kesayangannya pulang, atau dia memintamu untuk membukakan pintu agar ia bisa keluar dan menyusul orang yang meninggalkannya.

  3. Nafsu Birahi
    Baik anjingmu jantan atau betina, melihat anjing lawan jenis di luar rumah bisa menjadi alasan anjingmu terduduk diam di depan pintu. Ini bisa terjadi saat anjing betina sedang birahi dan kapan saja pada anjing jantan. Anjing yang belum disterilisasi akan menjadi stres atau gelisah jika nafsu birahinya tidak terarahkan. Melihat anjing lawan jenis di luar rumah akan membuat hormonnya memaksa dia untuk mendekati anjing lain.

  4. Suara yang dikenal
    Anjing memiliki pendengaran yang sangat tajam dan memiliki kecerdasan yang tinggi. Mereka bisa membedakan suara meskipun perbedaannya tidak seberapa. Anjingmu mungkin mendengar suara atau bunyi yang dia kenal sehingga memancingnya untuk duduk di depan pintu dan ingin keluar.

  5. Bosan
    Dengan duduk di depan pintu, mungkin itu cara anjingmu memberitahumu kalau dia bosan berada di dalam rumah dan ingin keluar. Kamu mungkin lupa untuk mengajak anjingmu untuk berjalan-jalan, atau dia ingin bermain dengan bebas di halaman rumah.

Source:
https://petlogue.com/curation/mengapa-anjingmu-senang-duduk-di-depan-pintu-ternyata-ini-alasannya/