Mengapa anak kecil sering cacingan?

Meski banyak juga orang dewasa yang terkena cacingan, tapi kenapa nampaknya anak-anak lebih rentan terkena cacingan? Bahkan iklan obat cacing lebih sering ditujukan pada anak-anak.

Cacingan yang sering dialami anak kecil masuk melalui rute fecal-oral. Rute fecal-oral sendiri terjadi karena kurangnya kebersihan diri, mungkin setelah buang air besar tidak mencuci tangan dengan baik dan tidak sengaja parasite tersebut masuk melalui mulut dan berdiam di usus.

Imunitas pada anak-anak yang belum sempurna seperti orang dewasa juga dapat menyebabkan rentannya anak-anak terkena cacingan.

Anak-anak rentan terkena cacingan karena anak-anak sering dalam masa yang aktif bermain dan kontak dengan Tanah atau mainan-mainan yang yang tidak bersih. Karena masih anak kecil sering lupa akan menjaga kebersihan seperti lupa cuci tangan atau mencuci tangan kurang bersih karena terburu-buru