Manfaat lemon untuk kecantikan wajah

Lemon sangat berkhasiat untuk kecantikan kulit wajah, sehingga banyak digunakan sebagai bahan-bahan untuk produk kecantikan. Kita ketahui lemon bercita rasa manis keasam-asam tidak hanya dapat di nikmati sebagai minuman yang menyegarkan, tetapi juga banyak digunakan untuk kecantikan. Kadar kandungan yang terdapat dalam buah lemon sangat banyak sekali, diantaranya yaitu vitamin C, vitamin B, karbohidrat, protein dan juga potanium yang baik untuk kulit.

Jeruk lemon diapakai untuk mengobati jerawat
Buah lemon sangat ampuh untuk mengobati jerawat yang kadang muncul saat momen PMS datang. Caranya, ambil 1 buah lemon lalu peras airrnya kemudian campurkan kedalam air. Oleskan langsung campuran perasan buah lemon dengan air pada bagian yang berjerawat dengan menggunakan cotton bud, lalu diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air.

Lemon dapat mengatasi kulit berminyak
Caranya yaitu, ambil 1 buah lemon segar dan belah menjadi 2 bagian. Setelah itu gosok-gosokan keseluruh kulit wajah secara merata yang sebelumnya telah dibersihkan terlebih dahulu dengan air hangat, lalu diamkan selama 15 menit hingga kering dan bersihkan dengan air dingin. Lakukan perawatan ini secara rutin setiap hari hingga kulit wajah tidak berminyak lagi.