Manakah antara burung cendet jantan dan betina yang bagus buat lomba ?

Terkadang kita bingung menentukan burung cendet jantan atau betina yang bagus untuk diajukan ke lomba karena ada beberapa faktor, Manakah antara burung cendet jantan dan betina yang bagus buat lomba ?

Alasan Cendet betina bagus untuk lomba

Alasan kenapa Cendet betina sering juara lomba adalah gayanya yang tenang, lebih nagen, anteng, nyeklek, suara keras, gacor dan performanya bisa bertahan lama dari lomba satu ke lomba lainnya, serta dari masa mabung pertama ke masa mabung berikutnya.

Jadi, kalau ada yang bilang Cendet kelamin jantan lebih bagus dari Cendet betina, sebenarnya tidak terlalu benar. Pasalnya, fakta di lapangan menunjukkan kinerja dan performa Cendet betina sedikit di atas Cendet jantan.

Pendapat para pakar tentang Cendet betina

Para pakar Cendet, seperti Om Yulianto Solobaru dan Om Dwi Lovebird Jogja pernah membahas masalah jenis kelamin Cendet. Kata mereka, Cendet jantan atau betina sebenarnya sama saja. Kedua jenis Cendet tersebut sama-sama sulit setingannya, tapi ada pula Cendet yang mudah setelannya.

Jika Anda sudah menemukan setingan untuk Cendet betina, maka performanya lebih bagus dan tahan lama dibandingkan dengan Cendet jantan.

Meski begitu, Cendet jantan juga tidak kalah bagusnya bila dibandingkan dengan Cendet betina. Apabila Anda membeli Cendet jantan dari trah jawara, tentu Cendet tersebut akan lebih mudah memenangkan juara lomba dan menjadi jawara.

sumber :