Lukisan Mona lisa terdapat dua buah?

Nama mona lisa sangat terkenal dan pernah menjadi fenomena di seluruh penjuru dunia terutama di dunia seni. Mona lisa merupakan sebuah sebuah judul lukisan minyak dengan model seorang wanita muda yang dibuat oleh pelukis tersohor yaitu Leonardo da Vinci pada abad ke 16. Konon terdapat misteri bahwa lukisan ini dibuat sebanyak 2 lembar. Sobat diskusi ada yang pernah mendengar kisah mengenai hal ini?

1 Like

Berdasarkan yang pernah saya baca, memang benar terdapat dua lukisan Mona Lisa yang disebut-sebut mirip dengan karya Da Vinci, namun hal ini masihlah sebuah misteri. Mona Lisa kali ini nampak lebih muda dibandingkan lukisan Mona Lisa yang sebelumnya. Pasalnya, lukisan yang dikenal dengan sebutan Isleworth Monalisa ini lebih muda sepuluh tahun dibanding karya Leonardo Da Vinci. Terlebih lagi, misteri lukisan baru ini belum terungkap siapa pelukis sebenarnya.

Namun setelah diperlihatkan ke umum, lukisan ini banyak menuai perdebatan tentang keaslian atau plagiasi dari Isleworth Mona Lisa. Para ahli mengklaim “Isleworth Mona Lisa” merupakan lukisan yang dibuat Leonardo da Vinci sebelum membuat lukisan “Monalisa” yang terkenal sampai saat ini. Bahkan The Mona Lisa Foundation sampai merilis sebuah video yanng menjelaskan sejarah, perbandingan, dan bukti ilmiah, serta buku berisi 320 halaman yang membuktikan bahwa lukisan itu merupakan karya seni asli buatan Leonardo da Vinci.