Lokasi Wisata yang Melarang Selfie, Hindari kalau Gak Mau Diusir!

Masih ingat dengan berita mengenai Syahrini yang sempat heboh beberapa hari lalu? Liburannya ke Jerman dikecam banyak pihak. Ternyata, wisata yang dikunjungi Syahrini termasuk dark tourism yang gak boleh berfoto atau menginjak spot sembarangan.

Seperti yang lainnya, Holocaust termasuk destinasi wisata yang melarang kita berfoto atau selfie. Holocaust Memorial, monumen yang dibangun untuk mengenang para korban pembataian Nazi yang dipimpin Hitler. Saat liburan ke sana, Syahrini dikecam karena mengunggah video dan foto di Holocaust. Apalagi Syahrini sempat menyebut Holocaust sebagai tempat Hitler bunuh-bunuhan.

Sebenarnya memang tidak ada tanda larangan untuk mengambil foto di area ini. Tetapi karena ini merupakan sebuah tempat memorial, sebaiknya kamu tetap berlaku sopan dan tidak memanjat beton-beton yang ada di sana. Sebab, beton tersebut menjadi pengganti makam para korban.

Auschwitz – Polandia

Sepertinya tempat terlarang ini cocok untuk di peringkat pertama. Tempat ini merupakan kamp konsentrasi Nazi Jerman. Bangunan kamp konsentrasi ini merupakan bagian sejarah, yang mengingatkan pembantaian kejam karena kebijakan rasis, serta saksi konsekuensi tragis ideologi ekstrem dan penolakan martabat manusia. Pada 1979, kamp ini masuk dalam Situs Warisan Dunia oleh UNESCO, sebagai tempat penghormatan terhadap tawanan yang meninggal akibat peristiwa Holocaust. Pantas saja tak boleh berfoto di sini.