Liburan Murah ke Objek-Objek Wisata

Hal paling menyenangkan setelah liburan adalah saat uang di tabungan tidak berkurang terlalu banyak. Dengan berbagai penjelajahan yang ada, anggaran yang dibutuhkan tidak sampai memakan sektor lain, bahkan masih ada uang kembali. Misalnya kalau kita ingin menjelajahi kota tertentu dengan biaya hidup harian murah (untuk biaya transportasi dan makan) sekitar 50 ribuan rupiah. Kira-kira dimana saja tempat wisata yang murah tetapi tetap bisa berlibur?

1. Yogyakarta

image

Sebagai kota budaya yang memiliki cukup banyak destinasi wisata, Yogyakarta sangat ramah dengan wisatawan. Hal ini ditunjukkan dari biaya hidup di sana yang relatif murah jika dibandingkan dengan kota lain di kawasan tengah Pulau Jawa. Biaya sekali makan di sini tidak sampai Rp10.000,00. Jika kamu makan 2-3 kali saja maka biayanya hanya Rp30.000,00.

image

Untuk transportasi, kamu bisa menggunakan bus TransJogja atau ojek online yang sudah marak di sana. Oh ya, beberapa tempat wisata di Yogyakarta letaknya saling berdekatan satu dengan lainnya. Keadaan ini membuat wisatawan tidak perlu sering mengeluarkan ongkos yang membebani anggaran setiap harinya.

2. Solo

image

Berjarak hanya dua jam dari Yogyakarta, Solo atau Surakarta juga memiliki biaya hidup yang cukup murah. Bahkan, seseorang bisa bertahan hanya dengan Rp500.000,00 saja setiap bulannya. Artinya hanya butuh Rp30.000,00 setiap harinya. Keadaan ini juga memengaruhi wisatawan yang melakukan penjelajahan di kota budaya itu.

Dalam sehari mereka tidak perlu mengeluarkan banyak uang uang untuk makan dan transportasi. Cukup memilih rumah makan atau kedai yang murah dan mengunjungi beberapa destinasi wisata gratis yang ada di sana. Dengan modal pas-pasan, kamu bisa bertahan selama kurang lebih 3 hari di Solo dengan biaya hidup Rp150.000,00 tidak termasuk untuk penginapan.

Malang

image

Bagi mereka yang ingin stay untuk sementara waktu di Malang selama 2-3 hari, disarankan untuk menyediakan dana sekitar Rp500.000,00. Untuk biaya penginapan mungkin bisa ditekan hingga kurang dari Rp300.000,00 dan sisanya bisa digunakan untuk biaya hidup seperti makan dan menggunakan alat transportasi.

Mereka yang ingin melakukan perjalanan atau jelajah Kota Malang disarankan menggunakan angkutan umum atau sering berjalan kaki. Banyak tempat-tempat menarik di Kota Malang seperti kawasan Alun-Alun, Balai Kota, Museum Brawijaya, dan masih banyak lagi. Untuk penjelajahan ke Batu dan Malang Selatan, kamu harus menyiapkan dana lebih untuk transportasi.