Lebih Pilih Mana? Pasar Tradisional atau Pasar Modern?

trad vs modern

Setiap orang tentunya memiliki kebutuhan yang bermacam-macam. Salah satu jalan untuk dapat memenuhi kebutuhan tersebut adalah dengan mengunjungi pasar. Pasar bisa dibagi menjadi dua, yaitu pasar tradisional dan pasar modern. Kedua jenis pasar tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Kelebihan pasar tradisional adalah kondisi produk yang masih fresh serta harga produk yang beraneka ragam sehingga bisa ditawar. Namun, pasar tradisional memiliki sanitasi yang buruk alias lebih kotor. Sedangkan pasar modern memiliki fasilitas serta kebersihan yang lebih baik dan produk lebih terjamin kualitasnya karena telah dikemas sedemikian rupa. Namun, pasar modern memiliki harga tetap yang umumnya lebih mahal dan tidak bisa ditawar.

Kalau kalian ingin membeli sesuatu dan diharuskan pergi ke pasar, pasar manakah yang kalian pilih dan mengapa? Tuliskan pendapat kalian di bawah!

Sumber

6 Perbedaan Pasar Tradisional vs Modern, Kamu Lebih Suka Mana?

Kalau aku pribadi lebih memilih pasar modern, karena lebih mudah, praktis terlihat jelas harga nya dan juga lebih nyaman saat berbelanja. Walaupun memang harga tterkadang lebih mahal dibandingkan pasar tradisionl, tapi tidak jarang juga pasar modern ini memberikan diskon kepada konsumennya.

Hal lain seperti kecepatan dan kemudahan dalam bertransaski juga kebersihan dan kerapian tempat belanja. Pasar modern menawarkan yang tidak ditawarkan oleh pasar tradisional sehingga memiliki nilai lebih (kompetitif advantage) sehingga mampu menarik banyak orang untuk berbelanja di pasar modern.

Barang-barang yang dijual di pasar modern ini memiliki suatu standar tertentu yang harus terpenuhi. Dengan adanya standar yang tinggi, maka sudah bisa dipastikan bahwa barang di pasar modern memiliki mutu dan kualitas yang baik sehingga aman untuk digunakan atau dikonsumsi pelanggan.

Nah, jika dilihat dari perbedaan saat berbelanja di pasar modern seperti supermarket atau minimarket dengan pasar tradisional, terlihat sangat berbeda baik dari segi tempat, kenyamanan, kerapian, informasi harga produk dll. Maka secara umum orang akan memilih pasar modern, meski pasar tradisional memberikan harga yang lebih terjangkau.

setuju dengan kak @safiralsa aku pribadi juga lebih memilih pasar modern karena kualitas dan kebersihan yang terjamin. Selain itu, di pasar modern kita bisa memperkirakan uang yang kita keluarkan ketika membeli barang belanjaan sehingga dapat memanage terlebih dahulu. Barang yang dijualpun menurut saya sangat lengkap, dengan penaataan yang sudah tersetting sehingga memudahkan pembeli dalam mencari barang yang diinginkan.

Aku sependapat dengan teman-teman di atas, aku sendiri lebih memilih pasar modern dibanding pasar tradisional meskipun harga yang ditawarkan lebih mahal dibandingkan pada pasar tradisional. Hal ini karena pasar modern memiliki beberapa kelebihan diantaranya sebagai berikut.

  1. Produk-produk yang dijual di pasar modern telah memiliki standar sehingga kualitas produk mereka dapat terjamin.
  2. Produk yang dijual tertata rapi dan terstruktur sehingga memudahkan konsumen dalam mencari apa yang mereka butuhkan.
  3. Tempat lebih bersih sehingga membuat konsumen lebih nyaman dalam berbelanja.
  4. Konsumen tidak perlu bertanya harga kepada penjual, karena harga sudah tertera.
  5. Memiliki pelayanan yang lebih baik.
  6. Produk yang dijual biasanya tidak terdapat di pasar tradisional

Pasar tradisional dan pasar modern memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Saya pribadi jika ditanya lebih suka yang mana, semua bergantung dari apa yang saya perlu beli disana. Seperti misalnya membeli sayur untuk hewan peliharaan atau kebutuhan masak sehari-hari, saya tentu lebih memilih membelinya di pasar karena harganya yang lebih murah dibanding membeli di pasar modern. Tetapi, jika untuk membeli bahan belanja bulanan dengan jumlah yang besar dan perlu disimpan untuk jangka waktu yang lama, maka saya akan memilih pasar modern, karena memang banyak hal yang tidak bisa didapatkan ketika membeli dipasar tradisional. Dan ditambah, dipasar modern kita bisa membayar tanpa menggunakan uang cash, ini bisa jadi pilihan yang tepat ketika sedang banyak potongan harga.