Langkah apa saja yang dapat diambil untuk mendapatkan "the Right Customer" dalam hal pemenuhan kebutuhan pengguna?

Dalam pemenuhan kebutuhan customer, biasanya dilakukan beberapa interview kepada beberapa calon pengguna terkait kebuthan apa saja yang dibutuhkan, namun perusahaan sebaiknya lebih teliti dan intens menggali kebuthan user kepada mereka yang disebut the right customer ini. Karena hal ini dinilai feedback yang diberikan dari mereka akan mendapatkan hasil yang diinginkan dengan perusahaan dibandingkan yang lain.

Dalam membuat suatu produk perusahaan akan selalu membutuhkan customer untuk dijadikan objek ataupun studi kasus terkait produk yang akan dipasarkannya nanti. Perusahaan akan mencoba mengenali apa saja yang dibutuhkan oleh customer pada saat ini untuk dapat menciptakan suatu produk yang mereka inginkan. Namun, untuk menciptakan hal tersebut perusahaan harus lebih dalam memahami kebutuhan setiap customer dan siapapun yang dapat mereka jadikan patokan.

Customer tidak dengan mudah mengatakan bahwa produk ini yang mereka butuhkan jika kita melakukan jajak pendapat langsung terhadap customer karena mereka sendiri belum tentu mengetahui apa saja yang mereka butuhkan, terkadang customer mempunyai banyak sekali keinginan yang mereka pikirkan namun sebenarnya bukan itulah yang mereka butuhkan. Maka dari hal itu dibutuhkannya “The Right Customer” dalam identifikasi pemenuhan kebutuhan.

Apa yang dimaksud dengan the right Customer?

The right customer adalah seseorang yang kebutuhannya akan terpenuhi melalui porduk yang kita tawarkan, dan mereka lah yang akan membantu perusahaan untuk mencapai tujuannya.

Namun, untuk menemukan the right customer tersebut tidaklah mudah karena setiap orang memiliki karakteristik yang berbeda satu sama lain dan mereka tidak akan dengan mudah menemukan poin penting atau manfaat dari produk yang telah kita tawarkan kepada mereka.

Lalu, apa saja yang dapat diambil untuk dapat menemukan the right customer tersebut?

  1. Ketahui terlebih dahulu Produk atau layanan yang ingin kita buat.
  2. Analisis Past Interaction dengan customer
  3. Buatlah Customer Profile : Hal ini akan membantu mengklasifikasikan mana customer yang sesuai berdasarkan mereka yang memiliki tipe atau kesusasian dengan perusahaan.
  4. Kenali persona setiap customer .
  5. Tentukan tujuan dari produk yang kita buat.

Dengan langkah – langkah diatas maupun beberapa cara yang lain yang serupa memudahkan kita dalam menemukan dan menentukan siapa yang menjadi the right customer bagi produk kita sendiri.

Sehingga perusahaan dapat mengambil langkah bagaimana menemukannya karena hal ini akan berdampak besar bagi perusahaan maupun customer itu sendiri yaitu :

  • Bagi perusahaan hal ini akan membantu dalam menentukan arah bisnis sesuai dengan keinginan perusahaan ( karena mereka sudah menemukan objek yang sesuai dengan produk yang dibuat )
  • Bagi customer mereka akan merasakan banyaknya manfaat terhadap produk atau layanan dari perusahaan. (karena customer disini sebagai objek dan yang memberikan manfaat dari produk tersebut)

sumber :