Kompor Berbahan Sekam Padi

Sumber gambar : central luzon

Alexis Belonio, penemu asal Filipina berhasil mengembangkan kompor inovatif berbahan bakar sekam padi yang efektif dan ramah lingkungan.

Teknologi kompor berbahan bakar sekam sebenarnya sudah ada selama beberapa dekade. Tetapi kompor-kompor lama tersebut tidak dapat menghasilkan panas yang cukup untuk memasak makanan dengan cepat, serta menghasilkan terlalu banyak asap, yang berbahaya bagi kesehatan.

Dalam proyeknya, Belanio menggunakan teknik gasifikasi untuk mengubah sekam menjadi campuran gas metana, oksigen dan karbondioksida. Gas tersebut ditampung dalam sebuah tabung logam, kemudian didorong ke alat pembakar di bagian atas untuk menghasilkan api biru panas, serupa dengan api yang dihasilkan kompor gas biasa.

Gasifikasi ialah proses penggunaan panas untuk mengubah selulosa (biomassa) padat menjadi gas. Dengan proses gasifikasi bisa merubah hampir semua bahan organik padat menjadi gas bakar yang bersih, netral.

“Setengah kilogram sekam dapat menghasilkan bahan bakar yang bisa digunakan untuk memasak selama 20 menit, dan emisi gas rumah kacanya hanya setengah dari emisi yang dihasilkan kompor berbahan bakar fosil,” kata Belanio.

“Bagi saya, ada kebahagiaan tersendiri ketika berbagi teknologi yang bermanfaat bagi orang lain,” kata Belonio.

Sumber :
National Geographic