Kebiasaan Ikan Sepat Siam Bekemang Biak

Apa saja kebiasaan Ikan Sepat Siam saat Bekembang Biak?

Proses keberhasilan budidaya ikan sepat siam tak jauh dari kebiasaan sehari-hari. Berbeda dengan ikan Ordo Labyrhitichi yang lain seperti gurame, sepat siam mempunyai kebiasaan yang berbeda.

Kalau ikan gurame tukang buat sarang sebelum melaksanakan perkawinannya, maka ikan sepat siam ini suka main bola dan memang tukang buat balon.

Balon yang dibuatnya berupa gelembung-gelembung busa yang biasanya dipersiapkan kalau mau memijah.

Dan yang bisa melakukan hal seperti itu biasanya ikan sepat yang sudah berusia 7 bulan ke atas. yang berumur kurang dari itu dilarang karena belum mampu.

Telur yang dikeluarkan oleh induk biasanya sekitar 7.000 - 8.000 butir, tetapi yang jadi benih biasanya hanya 4.000 ekor. Ini mungkin tidak semua benih dapat dibuahi oleh sperma jantan atau karena ada yang tidak menetas.