Jika anda harus tinggal di bulan selama satu minggu, algoritmakan bagaimana cara anda agar bisa bertahan hidup disana?

Misalkan saja, pada suatu waktu anda diharuskan hidup di bulan karena ada sesuatu hal di bumi yang mengharuskan anda melakukannya. Algoritmakan bagaimana cara anda bertahan hidup di bulan yang bisa dibilang tempat tersebut merupakan tempat yang paling ekstrem untuk bertahan hidup.

Jika saya diharuskan untuk tinggal beberapa waktu di bulan maka harus ada persiapan yang matang agar bisa bertahan hidup disana karena bulan merupakan tempat yang berada di luar angkasa serta kondisi tempat tersebut yang belum banyak diketahui. Dalam membuat persiapan tersebut kita bisa memanfaatkan algoritma agar persiapan kita menjadi lebih tertata dan efisien.
Berikut ini algoritma yang saya gunakan jika harus bertahan hidup di bulan :

1.Persiapan di bumi
Dalam tahap persiapan ini dibutuhkah efisiensi dalam membawa barang yang dibutuhkan karena tidak mungkin kita membawa banyak barang dikarenakan minimnya ruang untuk menyimpannya. Dan juga saya akan membuat daftar dari beberapa hal yang paling penting untuk dibawa serta berdasarkan tingkat prioritas, yaitu :

  • Tabung oksigen
    Oksigen saya tempatkan pada posisi pertama karena itu merupakan kebutuhan mutlak manusia. Serta rata-rata manusia hanya bisa bertahan tanpa oksigen kurang lebih hanya 3-5 menit saja. Dan juga akibat perbedaan gravitasi, tabung oksigen jika berada di bumi seberat 100 kg maka di bulan akan menjadi kurang lebih 7 kg saja sehingga berat bukan menjadi masalah. Jika dalam sehari manusia normal (tanpa aktifitas berat) membutuhkan kurang lebih 2880 Liter oksigen maka dalam satu minggu minimal kita membutuhkan 20160 Liter oksigen.

  • Air
    Sekitar 65% tubuh manusia terdiri atas air, sehingga air juga termasuk kebutuhan mutlak manusia. Pada umumnya manusia hanya bisa bertahan 3-7 hari tanpa air. Dan jika dalam sehari rata rata manusia menghabiskan 2 Liter air maka dalam satu minggu dibutuhkan minimal 14 Liter air.

  • Makanan
    Selain oksigen dan air, makanan merupakan kebutuhan pokok yang harus dipenuhi. Diusahakan meminimalkan volume dari makanan tersebut namun harus memiliki gizi yang cukup untuk menopang kebutuhan energi. Serta makanan yang digunakanpun harus kering agar tahan lama, karena jika semakin rendah kandungan air maka tingkat kebusukan makanan akan semakin kecil.

  • Kotak kesehatan
    Hal ini penting untuk dipersiapkan karena kita belum tahu bagaimana keadaan di bulan seperti apa sehingga kondisi tubuh kita bisa tetap terjaga dengan baik. Serta diusahakan bentuk dari kotak tersebut seminimal mungkin agar bisa digunakan dengan cepat jika terjadi keadaan darurat.

  • Peralatan dan perlengkapan luar angkasa
    Selain kebutuhan pokok, peralatan dan perlengkapan juga tidak kalah penting. Dalam hal ini meliputi : baju luar angkasa, rumah tiruan, pembangkit listrik, dan semua peralatan dan perlengkapan penunjang kehidupan.

2.Pelaksanaan
Pada tahap pelaksanaan ini adalah proses dimana kegiatan apa yang akan dilakukan setiba di bulan.

  • Hal pertama yang saya lakukan adalah membangun tempat untuk tinggal dan tempat penyimpanan barang. Hal ini penting untuk dilakukan pertama kali agar semua barang yang kita bawa bisa tertata dengan rapi sehingga bila dibutuhkan bisa digunakan secepatnya.

  • Berikutnya adalah melaksanakan tujuan pergi ke bulan. Di waktu yang bersamaan diharuskan pula selalu mengecek segala kondisi baik kesehatan pribadi maupun peralatan / perlengkapan. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan akibat kerusakan alat maupun kondisi tubuh yang menurun.

  • Berikutnya adalah meyiapkan segala keperluan untuk kembali ke bumi. Mulai dari hasil laporan dari tujuan berada di bulan, lalu kendaraan yang harus diperiksa kondisinya, dan semua barang yang perlu untuk dibawa kembali ke bumi.

  • Proses yang terakhir adalah pulang menuju bumi.

Sumber :

“Saya ingin pergi ke bulan!”. Mungkin 100 tahun yang lalu kata kata itu hanyalah impian kosong belaka , namun di zaman ini impian itu merupakan hal yang mudah untuk dicapai. bagaimana jika seseorang berkata “Saya ingin hidup dibulan selama 1 minggu”. Apakah hal tersebut dapat direalisasikan. Tentu hal tersebut bukanlah hal yang sulit untuk direalisasikan namun perlu persiapan yang sangat matang untuk dapat merealisasikannya.

Pertama yang harus anda dekomposisikan adalah apa itu Hidup? Bagamana seorang manusia dapat dikatakan masih hidup? . berdasarkan KBBI , Hidup berarti masih terus ada, bergerak,bernafas, dan bekerja sebagaimana mestinya (tentang manusia, binatang, tumbuhan, dan sebagainya). Dengan kata lain kita dikatakan hidup dibulan jika kita dapat bergerak , berkegiatan dan bernafas selama di bulan.

image

Kedua , abstraksikan dahulu apa yang diperlukan untuk manusia dapat hidup dibulan. Untuk dapat hidup dibulan manusia yang pasti memerlukan oksigen untuk dapat hidup dibulan. Berdasarkan wikipedia.org , manusia setidaknya butuh sekitar 2.200 liter oksigen per harinya . yang berarti jika kita akan hidup di bulan selama seminggu , kita harus menyiapkan sekita 15.400 liter oksigen. Keperluan selain oksigen adalah makan dan minum. Untuk keperluan minum , manusia dewasa akan butuh 1.5 – 3 liter air perharinya . sehingga untuk 1 minggu maka perlu disiapkan air minum sekitar 11- 20 liter air. Untuk keperluan makan , manusia dewasa akan perlu sekitar 2000- 2700 kkal (tergantung tinggi dan berat badan) atau sebanding dengan makan 4-5 kilo apel. Hal yang tidak kalah penting juga bagaimana cara kita untuk dapat pergi dan pulang dari bulan. Untuk dapat pergi kebulan dan pulang dari bulan setidaknya kita memerlukan pesawat apollo yang dulu pertama kali telah membawa manusia ke bulan

Dengan informasi yang telah kita dapatkan melalui langkah 1 dan langkah 2 kita akan dengan mudah membuat algoritma untuk dapat hidup di bulan selama satu minggu lamanya. Berikut adalah algoritma nya
.

  1. Start
  2. Persiapkan roket apollo yang akan mengangkut kita pergi ke bulan dan pulang dari bulan(Bahan bakar dan mesin disesuiakan dengan kebutuhan untuk perjalan pergi dan perjalanan pulang)
  3. Persiapkan 15.400 liter oksigen
  4. Persiapkan 11-20 liter air minum
  5. Persipkan 14.000 – 18.000 kkal asupan makanan (sebanding dengan 28-35 kg apel)
  6. Pergi ke bulan
  7. Menggunakan persiapan yang telah disiapkan untuk dapat bertahan hidup di bulan
  8. Pulang kembali ke bumi
  9. End

Daftar Pustaka

Bulan adalah benda lagit yang terdekat dengan bumi. Walaupun terdekat jarak rata-rata dari bumi ke bulan adalah 238.857 mil atau 384.403 km. Untuk dapat pergi ke bulan dan bertahan hidup disana tentulah membutuhkan persiapan yang matang. Berikut adalah algoritma bagaimana untuk dapat bertahan hidup di bulan selama 1 minggu.

1. Mempersiapkan perjalanan menuju bulan

Perjalanan dari bumi ke bulan tidaklah mudah, banyak hal yang harus dipersiapkan oleh manusia untuk dapat menerbangkan orang ke bulan. Hal-hal dasar yang dibutuhkan orang untuk bertahan hidup di bulan adalah udara untuk bernafas, air, makanan, sumber tenaga dan tempat berlindung. Idealnya, orang harus menghasilkan sumber daya ini di bulan karena biaya pengiriman ke bulan sangat mahal. Selain hal hal dasar tersebut, perlu juga dipersiapkan tentang bagaimana cara untuk buang air di bulan? bagaimana cara untuk menghasilkan energi sendiri di bulan? Bagaimana cara untuk bisa kembali lagi ke bumi?

Pertanyaan pertanyaan seperti ini sangat penting agar kita dapat mengantisipasi hal-hal yang dapat terjadi selama kita berada di bulan. persiapan perjalanan ini harus dilakukan sematang-matangnya karena untuk menyuplai kebutuhan dari bumi ke bulan sangatlah lama dan membutuhkan biaya yang besar.

2. Mengemasi barang untuk berangkat ke bulan

Setelah memikirkan secara matang-matang persiapan yang dibutuhkan, langkah selanjutnya adalah dengan mengemasi barang-barang yang di butuhkan untuk bertahan hidup di bulan. hal-hal yang perlu dibawa untuk dapat bertahan hidup selama 1 minggu :

• Oksigen

Tidak ada oksigen di bulan. karena itu kita harus mempersiapkan oksigen untuk dapat bertahan hidup. Jika oksigen yang dihirup dalam 1 hari sebanyak 2880 l maka jumlah oksigen yang dibutuhkan selama 1 minggu adalah 20160 l.

• Minum

Manusia tidak bisa bertahan hidup tanpa air selama 3 hari. Kita perlu mengimpor hidrogen cair dari Bumi jika tidak ada cukup air di bulan. Elemen tersebut bisa bereaksi dengan oksigen yang didapat dari tanah bulan untuk menghasilkan air. Ini mungkin metode yang paling murah untuk mendapatkan air karena molekul air mengandung 33 persen hidrogen dan 67 persen oksigen menurut beratnya.

• Makanan

Sebagian besar makanan yang digunakan oleh astronot dalam misi luar angkasa harus dikeringkan dan dikonsentrasikan untuk mengurangi beratnya dan kemudian dilarutkan dengan menambahkan air saat dimakan. Mereka juga perlu makanan berprotein tinggi untuk meminimalkan jumlah limbah tubuh yang dihasilkan setelah makan.

3. Perjalanan ke bulan

Sebelum pergi ke bulan di butuhkan sebuah roket yang memiliki energi yang cukup besar untuk dapat menerbangkan seseorang ke bulan. selain itu perlu adanya penentuan jendela peluncuran. Jendela peluncuran adalah rentang waktu untuk meluncurkan roket dari Bumi agar bisa mendarat di daerah yang diinginkan di bulan. penentuan jendela peluncuran ini penting agar kita tahu tampat mana yang bisa menjadi tempat peluncuran roket yang paling baik dan tidak membutuhkan banyak energi.

4. Cara bertahan hidup selama 1 minggu

Setelah sampai di bulan, kita perlu mengetahui cara-cara untuk dapat bertahan hidup. 1 minggu bukanlah waktu yang terlalu lama jika kamu tinggal di bumi dengan segala kebutuhan yang bisa kamu dapatkan dengan mudah. Namun jika kamu harus tinggal di bulan selama 1 minggu akan menjadi hal yang lebih susah lagi. Tidak adanya oksigen serta minimnya supply makanan dan minuman memaksa kita untuk dapat menggunakan bahan bahan yang kita bawa dari bumi dengan efisien.

Namun jika supply kita habis sebelum waktunya, kita dapat melakukan beberapa hal alternatif. Seseorang yang tinggal di bulan bisa mendapatkan udara untuk bernafas dengan menggunakan panas dan listrik untuk mendapatkan oksigen dari tanah bulan. Bukti menunjukkan bahwa kutub selatan bulan mungkin mengandung es. Kita bisa menambang es sebagai sumber air minum.

Untuk menghasilkan makanan, kita bisa menanam tanaman dengan menggunakan bahan kimia yang tersedia di bulan dan mendapatkan zat kimia lain yang diperlukan dari Bumi. Manufaktur sel surya di bulan dan bereaksi hidrogen dan oksigen dalam bahan bakar adalah dua cara yang mungkin untuk menghasilkan listrik.

5. Perjalanan kembali ke bumi

Setelah bertahan hidup selama 1 minggu di bulan diperlukan juga persiapan untuk kembali lagi ke bumi. Sebelum kembali ke bumi kita harus mengemasi barang barang yang kita gunakan selama berada di bulan. setelah itu kita harus memastikan bahwa roket yang akan kita naiki memiliki bahan bakar yang cukup untuk menerbangkan kita lagi ke bumi. Lalu untuk pendaratan ke bumi, diperlukan sebuah perisai yang dapat melindungi roket dari panas yang dihasilkan dari gesekan atmosfer. Dan ketika mulai memasuki atmosfer bumi, perlu dikerahkan sebuah parasut untuk memperlambat gerakan roket.

sumber :