Jangan Membandingkan Kesuksesan

Kesuksesanmu tak bisa dibandingkan dengan orang lain, melainkan dibandingkan dengan dirimu sebelumnya.

Sering kali kamu tidak merasa puas dengan keberhasilan yang sedang kamu dapatkan. Meskipun sebenarnya apa yang kamu dapatkan ini sudah sesuai dengan target yang kamu tetapkan.

Tapi ketika kamu melihat keberhasilan orang lain, kamu merasa apa yang kamu dapatkan itu tidak ada apa-apanya. Padahal seharusnya kamu mengukur keberhasilanmu itu dengan keadaanmu yang sebelumnya.

Sumber:

Ingatlah, semua orang diciptakan dalam situasi dan kondisi yg berbeda. Fokuslah sama prosesnya bukan pada hasilnya. Selama kita bisa memberikan yg terbaik dan berlari kearah yg lebih baik lagi maka terus paculah semangat itu tanpa melihat orang lain di depan dan di belakang. Bandingkan tempo kita hari ini dengan tempo kita di hari kemarin. Saya yakin, suatu saat dengan sendirinya kita akan bisa menilai bahwa perjuangan kita selama ini tidak sia-sia.

Intinya adalah apa yg sudah kita lakukan hari kemarin, harus kita Review kembali hari ini. Sudah maksimalkah perjuangan kita? Apakah besok kita bisa lebih lagi? Fokuslah pada prosesnya bukan pada hasilnya. Ketika melihat orang sukses di usia yg jauh lebih muda, maka cukuplah kita mulai hari ini. Jangan ditunda lagi, yang ada kita malah semakin tertinggal.

Ingatlah ketika kita berjuang disini merasa seakan ini adalah perjuangan terbaik kita, diluaran sana masih banyak orang yg usahanya jauh lebih keras dengan keadaan dan kondisi yg jauh lebih baik dari kita.