Ikan apa saja yang mengandung banyak protein?

Ikan yang mengandung banyak protein

Protein memiliki peranan sebagai zat pembangun dan zat pengatur. Kegunaan utamanya antara lain membentuk otot dan sel-sel di dalam tubuh, mengatur sistem metabolisme, membantu menetralkan zat asing, dan mendukung aktivitas yang dilakukan tubuh.

Ikan apa saja yang mengandung banyak protein ?

Terdapat banyak sekali jenis ikan di dunia ini. Namun dari keseluruhan tersebut, ada lima ikan yang paling banyak mengandung protein. Sebagai berikut:

  1. Ikan Bandeng : Ikan bandeng termasuk ikan yang paling banyak mengandung protein. Setidaknya dalam 100 gram daging ikan bandeng tersimpan protein sebanyak 20 gram. Sisanya berupa energi 123 kkal dan lemak 4,8 gram.

  2. Ikan Patin: Perlu Anda ketahui, terdapat energi 132 kkal, karbohidrat 1.1 gram, protein 17 gram, dan lemak 6.6 gram di dalam 100 gram daging ikan patin. Selain itu, ikan patin pun banyak mengandung asam lemak yakni DHA dan EPA.

  3. Ikan Ekor Kuning: Tahukah Anda, 100 gram daging ikan ekor kuning mengandung energi 108 kkal, karbohidrat 2.1 gram, protein 22.3 gram, serta lemak 1.2 gram.

  4. Ikan Cakalang: Faktanya setiap 100 gram daging ikan cakalang memiliki kandungan gizi antara lain protein 19.6 gram, karbohidrat 5.5 gram, dan lemak 0.7 gram. Sedangkan jumlah energi yang tersimpan di dalamnya sebesar 107 kkal.

  5. Ikan Kembung: Pada 100 gram daging ikan kembung mempunyai kandungan protein sebanyak 21.3 gram serta energi 125 kkal, karbohidrat 2.2 gram, dan lemak 3.4 gram. Selain digoreng, ikan kembung juga paling enak kalau dimasak menjadi pepes.

Sumber: