FN Project 1990

FN Project 1990 (biasa disebut P90) adalah sebuah senjata Personal Defense Weapon (PDW) yang didesain dan dirancang oleh perusahaan Herstal di Belgia. Senjata ini dibuat sebagai respon akan permintaan NATO untuk mengganti senjata berpeluru 9x19mm Parabellium.

Didesain untuk menggantikan senjata api ber-kartrid 9×19mm Parabellium, senjata ini dirancang sebagai senjata utama bagi kru kendaraan militer, personel pendukung, tim special force, dan tim anti teroris.

Senjata ini digunakan semenjak tahun 1991 dan masih digunakan sampai sekarang. Bahkan senjata ini sempat “ikut” Perang Teluk, Perang Afganistan, Perang Iraq, dan Perang Sipil di Libya.
Spesifikasi :

  • Kartrid : FN 5,7×28mm
  • Banyak peluru : 50 buah
  • Rate of Fire : 900 peluru/menit
  • Kecepatan peluru : 715 meter/detik
  • Jarak tembak efektif : 200 meter
  • Jarak tembak maksimal : 1.800 meter

Perancangan dimulai tahun 1986 dan produksi dari P90 dimulai tahun 1990 (dari sinilah nama “Project 1990” dibuat). Sebuah versi modifikasi dari P90 yang mampu menggunakan amunisi baru dikenalkan tahun 1993 dan pistol FN 57 dikenalkan sebagai "teman 1 set"nya P90 yang menggunakan amunisi yang sama (5,7×28mm tadi). Jadi P90 dan FN 57 tidak memerlukan jenis peluru lain untuk digunakan, dan si pengguna hanya perlu membawa 1 tipe peluru saja.

Sekarang, P90 digunakan oleh satuan militer dan unit polisi di banyak negara, seperti Amerika, Brazil, Polandia, Austria, Kanada, Perancis, dan India. Di Amerika sendiri, P90 digunakan oleh lebih dari 200 organisasi penegak hukum, termasuk US Secret Service. Senjata ini juga bisa dikategorikan sebagai Submachine Gun atau Compact Assault Rifle.

Sumber :