Film Percintaan yang Bapernya Realistis

Ada beberapa film dengan genre romance tetapi cerita dan alurnya terlalu berlebihan, namun ada juga yang memiliki tingkat kebaperan yang pas. Tahukah kamu apa saja film romance yang memiliki tingkat kebaperan yang pas?

La La Land (2016)
Mia (Emma Stone) dan Sebastian (Ryan Gosling) dipertemukan secara tidak sengaja. Awalnya saling benci, benih-benih cinta mulai tumbuh di antara mereka seiring berjalannya waktu. Mia ingin menjadi aktris dan Sebastian bercita-cita untuk membuka sebuah klub jazz. Akankah mimpi mereka berdua tercapai?

Film musikal yang banyak meraih piala Oscar ini memiliki pesona yang tidak bisa ditampik. Sinematografinya cantik, lagunya apik dan aktingnya ciamik. Meskipun banyak yang menyesalkan ending-nya, namun akhir film ini terasa dewasa dan melekat di ingatan!

(500) Days of Summer (2009)
Tom (Joseph Gordon-Levitt) dan Summer (Zooey Deschanel) memiliki kepribadian yang bertolak belakang, apalagi soal cinta. Tom adalah seorang melankolis sementara Summer adalah sosok yang pesimistis. Apakah hubungan mereka berdua akan bertahan?

Bukan tanpa alasan film ini memiliki fans fanatik yang lumayan besar. Penuturan ceritanya unik dan chemistry kedua karakter utamanya magnetik. Soundtrack film ini juga jempolan dan bikin terngiang-ngiang selepas filmnya selesai!

Eternal Sunshine of the Spotless Mind (2004)
Joel (Jim Carrey) menjalin kisah kasih dengan Clementine (Kate Winslet). Menemui jalan berbatu di dalam hubungan mereka, keduanya memutuskan untuk menyewa jasa penghapus memori. Mereka ingin menghilangkan kenangan akan satu sama lain. Berhasilkah mereka?

Tidak sedikit yang menganggap penceritaan film ini membingungkan. Menggabungkan beragam alur waktu dan realita, filmnya justru terasa berbeda dari yang lainnya. Didukung skrip yang cerdas dan penampilan memukau dari Kate Winslet, film ini gak boleh kamu lewatkan!

Away We Go (2009)
Burt (John Krasinski) dan Verona (Maya Rudolph) sedang menantikan kelahiran anak pertama mereka. Keduanya lalu melakukan perjalanan untuk menentukan dimana mereka akan membesarkan anak mereka kelak. Akankah mereka sukses menemukan tempat yang tepat?

Film drama komedi ini memiliki cerita yang sederhana dengan daya tarik yang sulit ditolak. Kadar drama dan komedinya juga disampaikan secara berimbang. Leluconnya pintar dan akan membuat kamu tertawa lepas saat menontonnya!

Celeste and Jesse Forever (2012)
Celeste (Rashida Jones) dan Jesse (Andy Samberg) sedang menunggu pengesahan perceraian mereka. Namun, keduanya masih menjalin persahabatan dengan dalih hal tersebut adalah yang terbaik bagi mereka. Apakah benar begitu?

Film indie ini punya kandungan komedi yang kuat. Meskipun begitu, filmnya digarap dengan serius dan kualitasnya boleh diadu. Akting para pemainnya kocak dan pastinya memikat!

Sumber: https://hype.idntimes.com/entertainment/ahmad-wildan/5-film-romantis-yang-bapernya-realistis-c1c2/full