[Fakta atau Hoax] Apakah tidak baik untuk minum es saat hamil?

image

  • Fakta
  • Hoax

0 voters

Seorang Ibu yang sedang hamil sangat berhati-hati untuk selalu menjaga kesahatannya dan juga sang bayi. Baik makanan dan minuman sangat dipertimbangkan kandungannya agar dapat memilah mana yang baik dan tidak untuk kesehatan keduanya. Minuman es menjadi salah satu minuman yang segar apalagi ketika cuaca sedang panas, banyak yang mengatakan bahwa minuman es ini tidak baik dikonsumsi saat hamil karena dapat menyebabkan calon bayi akan sakit hingga nantinya bayi akan dilahirkan dengan berat badan diatas rata-rata. Apakah benar seperti itu atau sebaliknya?

Air es tidaklah berbahaya untuk diminum ibu hamil karena dapat membantu ibu tetap terhidrasi. Bahaya justru berasal dari minuman yang memakai pemanis buatan atau minuman yang mengandung kafein dan alkohol. Minuman yang memakai pemanis buatan dapat membuat ibu hamil mengalami diabetes gestasional. Sementara, minuman berkafein atau beralkohol bisa menyebabkan ibu semakin kehausan dan dehidrasi.

Air es juga dapat membantu ibu hamil yang mengalami kegerahan ( hot flash ). Selama kehamilan, ibu akan merasa sering gerah dan itu merupakan hal yang normal. Lebih dari sepertiga wanita mengalami kondisi ini ketika hamil. Penurunan hormon estrogen dan peningkatan metabolisme selama kehamilan, menyebabkan sensasi panas meningkat dan terjadi selama beberapa menit.