Darimana seorang seniman tari menemukan ide sebuat tari?


Sebuah seni tari selalu menyajikan gerakan,rasa,musical yang saling terpadu. Dibalik keindahan, keterpaduan sebuah tari, terdapat seorang aktor dibelakangnya yaitu koreografer. Lalu darimana seniman tari dapat menemukan ide sebuah tari?

Seorang pencipta tari dapat menemukan ide tari dari:

  1. pengalaman pribadi / pengalaman orang lain
    unsure – unsure tari seperti ruang, ritme dan dinamika di dalam kesatuan kombinasi dan konsekwensi bentuk dan gaya tidak terpisah dari proses perilaku seseorang. Hal ini sangat memungkinkan untuk menggali ide dari pengalaman seseorang dan orang lain untuk dituangkan dalam suatu karya tari. Contoh dari pengalaman ini dapat dilihat dalam kehidupan sehari – hari.
  2. kebudayaan masa lampau
    adanya kebudayaan masa lalu dapat dikembangkan atau digali kembali untuk menemukan nilai – nilai yang baru. Hal ini dapat menjadi sumber ide untuk menciptakan karya tari. Kebudayaan seolah – olah tunduk pada suatu gerakan. Kebudayaan yang lama hilang atau berubah untuk diganti yang baru. Namun perubahan itu memberi arti dan makna bagi kehidupan manusia. Contoh sumber gagasan dari kebudayaan masa lamapau adalah cerita rakyat, legenda, dongeng, hikayat ataupun komposisi tarian yang telah ada lebih dulu.
  3. imajinasi dan kreativitas
    sadar atau tidak dalam diri manusia terdapat unsure unsure keindahan yang dapat digali, dieksplorasi lebih lanjjut dan diekspresikan menjadi suatu karya tari. Adanya kreativitas dan imajinasi memungkinkan manusia untuk menciptakan karya yang benar – benar baru. Peristiwa yang terdapat dalam kehidupan dapat membuat manusia menjadi dasar dalam imajinasi. Contoh hasil karya tari yang sumber gagasan dari imajinasi dan kreativitas adalah munculnya tari kreasi dari masing – masing empu tari.