Darimana Karat berasal?

karat

Coba lihat kembali barang-barang besi milikmu yang sudah lama tidak terpakai. Kamu akan menemukan barang-barang itu sudah berkarat. Sebenarnya darimana sih datangnya karat itu?

Karat datangnya dari besi, air, dan udara. Padahal ketiga zat itu hampir setiap saat bertemu ya. Itu artinya setiap benda yang terbuat dari besi hampir pasti akan berkarat suatu hari nanti. Tapi bagaimana ketiga benda tersebut bisa menyebabkan karat? Saat besi terkena air, air akan mengambil karbondioksida dari udara. Gabungan antara air dan karbondioksida ini menghasilkan cairan asam. Campuran ini akan bereaksi dengan besi dan terjadilah pertukaran ion.

Singkatnya, terdapat sisa ion oksigen yang akan bereaksi dengan besi dan membentuk senyawa baru bernama besi oksida. Besi oksida inilah yang kita kenal sebagai karat. Kejadian ini dapat berlangsung lebih cepat dan lebih banyak pada air asam atau garam. Apakah hanya besi yang dapat mengalami perkaratan? Ternyata tidak. Semua logam cenderung dapat mengalami perkaratan. Akan tetapi memang ada beberapa logam yang karatnya tidak bersifat merusak.

Pada beberapa logam tersebut, karat yang ditimbulkan tidak terlalu terlihat dan cenderung mudah dibersihkan. Contoh logam yang karatnya tidak merusak ini adalah aluminium. Karena itulah, kita sering mendengar bahwa alumunium lebih tahan karat daripada besi.

Sumber:
sains.me

Karat atau Korosi berasal dari bahasa latin “ Corrodere ” yang artinya perusakan logam atau berkarat. Definisi korosi adalah proses degradasi/deteorisasi/perusakan material yang terjadi disebabkan oleh lingkungan sekelilingnya. Beberapa pakar bersikeras definisi hanya berlaku pada logam saja, tetapi para insinyur korosi juga ada yang mendefinisikan istilah korosi berlaku juga untuk material non logam, seperti keramik, plastik, karet. Sebagai contoh rusaknya cat karet karena sinar matahari atau terkena bahan kimia, mencairnya lapisan tungku pembuatan baja, serangan logam yang solid oleh logam yang cair ( liquid metal corrosion ).

Korosi dapat berjalan secara cepat ataupun lambat tergantung dari material bahan, lingkungan, temperatur dan lain sebagainya. Dalam dunia teknik, material korosi yang sering disinggung adalah korosi pada logam. Ilustrasi dari proses terbentuknya karat pada material logam dapat dilihat pada Gambar dibawah ini :

image

1 Like