Coba jelaskan tentang tempat wisata yang ada di boyolali

Boyolali merupakan salah kabupaten di Jawa Tengah dengan pesona wisata yang tak kalah indah dengan Magelang maupun Yogyakarta. Diapit gunung Merapi dan Merbabu, membuat Boyolali dianugerahi pemandangan alam yang sungguh eksotis.

Tlatar
image

Obyek wisata Tlatar memiliki 2 buah kolam pemandian dengan mata air jernih. Nama pemandiannya adalah Umbul Asem dan Umbul Pengilon. Selain hari-hari biasa dan liburan, tempat wisata yang satu ini juga akan ramai kunjungan ketika bulan puasa atau ramadhan. Hal ini disebabkan adanya sebuah tradisi bernama padusan yang memang biasa dilaksanakan di Tlatar.

Padusan merupakan suatu tradisi mandi bersama-sama yang dilaksanakan menjelang bulan ramadhan dengan tujuan agar badan bersih dan suci ketika memasuki bulan puasa. Ritual mandi dilakukan oleh warga secara bersama-sama di Pemandian Tlatar.

Selain itu di tempat wisata ini kita bisa jumpai kolam pemancingan lengkap dengan rumah makan yang menyediakan berbagai menu lezat berbahan dasar ikan air tawar seperti nila, mujair, gurameh, lele, dan lain sebagainya. Tempat ini banyak dimanfaatkan untuk melakukan acara seperti syukuran atau reuni.

Alamat : Dukuh Tlatar, Desa Kebonbimo, Boyolali.

Pemandian Umbul Pengging
image

Tempat wisata di boyolali berikutnya adalah umbul pengging. Pemandian ini menyimpan nilai sejarah yang tinggi dengan arsitekturnya yang masih kuno. Konon pemandian ini adalah tempat istirahat Raja Kasunan Surakarta. Pemandian yang terdapat di Kompleks Pengging tersebut juga dipakai sebagai tempat mandi atau pemandian dari keluarga kerajaan.

Pemandian di tempat ini cukup menarik perhatian banyak wisatawan. Mulai dari tempatnya yang berbeda dari pemandian lainnya, udara sejuk yang dikelilingi oleh pepohonan yang rindang dan suasana yang cukup sunyi adalah nilai tambahnya.

Alamat : Desa Pengging, Kecamatan Banyudono, Boyolali.

Waduk Badhe

Di Boyolali juga terdapat sebuah danau buatan atau waduk yang dimanfaatkan sebagai lokasi wisata bernama Waduk Bade. Waduk yang satu ini dibangun dengan tujuan untuk perikanan, irigasi atau pengairan, serta sebagai salah satu obyek wisata yang banyak dikunjungi terutama oleh warga Boyolali dan sekitarya.

Selain untuk perikanan, waduk ini dijadikan tempat wisata karena pemandangan alam sekitar yang cukup indah. Pepohonan yang menghiasi pinggir waduk membuat rindang bagi para pengunjung yang datang. Melihat pemandangan sekitar waduk dengan hembusan angin semakin menarik perhatian para wisatawan sekitar.

Waduk Cengklik
image

Satu lagi obyek wisata waduk yang terdapat di Boyolali bernama Waduk Cengklik. Di sini selain kita dapat menyaksikan pemandangan yang indah sambil menikmati kuliner berbahan ikan air tawar, anda juga dapat memuaskan hobi memancing anda.

Ya, tempat ini sangat cocok bagi anda yang menyukai kegiatan mancing. Waduk yang identik dengan ikan air tawar akan menarik perhatian para wisatawan untuk berkunjung, oleh karenanya tempat ini tak pernah sepi pengunjung terlebih saat di hari libur atau weekend.

Alamat obyek wisata Waduk Cegklik : Dukuh Cengklik, Desa Sobokerto, Kecamatan Ngemplak, Boyolali.

Gunung Merapi dan Merbabu
image

tempat wisata di boyolali selanjutnya adalaha gunung merapi dan gunung merbabu. Lokasi kedua gunung ini berdampingan dengan sebuah kota diapit gunung yang masih termasuk ke dalam wilayah Boyolali bernama Kecamatan Selo. Di sini ada pos pendakian Gunung Merbabu dan Merapi.

Dari kedua gunung tersebut yang ramai diminati para pendaki adalah pendakian menuju Puncak Merapi, yang apabila ditempuh dari Selo hanya butuh waktu 4 jam. Sementara untuk menaklukkan Puncak Merbabu dari Selo ini butuh waktu lebih lama, sekitar 8 jam perjalanan

Referensi : https://tempatwisataunik.com/wisata-indonesia/jawa-tengah/tempat-wisata-di-boyolali.