Berdonasi dengan Kitabisa.com

Dewasa ini banyak orang yang ingin menyumbang atau mencari sumbangan tapi tidak tahu bagaimana caranya. Kitabisa punya solusinya ! Kitabisa adalah situs penghubung kebaikan yang mempertemukan para pelaku kegiatan sosial dengan para donatur urunan. Di dunia, ide ini dikenal dengan istilah crowdfunding. Di Kitabisa, oleh anak-anak muda, ide ini dimodifikasi dengan memfasilitasi ide/kegiatan sosial dan mempertemukannya pada orang-orang baik di seluruh penjuru negeri.Kitabisa terbukti berhasil dan terpercaya menjadi web bertema socialprenuer yang telah berhasil mendanai sampai 4.229 dan telah mengumpulkan donasi sebanyak 80 Miliyar.

Bagi pemilik ide/kegiatan sosial, proyek sosial yang diajukan bisa berbentuk apa saja, mulai dari pembangunan/perbaikan ruang sekolah/infrastruktur publik (jembatan, bangunan, jalan, dll), pendidikan, rumah baca, kesehatan, kesenian/kebudayaan, kepedulian, kerukunan, kampanye/gerakan sosial, kewirausahaan, komunitas, dan lain sebagainya.

Berbagai proyek sosial telah dilakukan melalui Kitabisa, di antaranya adalah pengadaan bus keliling donor darah PMI, pembangunan gedung anak jalanan Master Depok, pengiriman buku untuk anak-anak papua, donasi pohon TELAPAK di Sulawesi Tenggara), Anak Cibuyutan Jelajah Kampus, pembagian parsel Ramadhan untuk masyarakat mantan penderita kusta di Sitanala Tangerang, perpustakaan keliling di Sumedang, dan pemberdayaan perempuan bersama Dreamdelion Bandung.

Refrensi :
http://www.rumahperubahan.co.id/kitabisa/

1 Like

https://blog.kitabisa.com/2016/12/indonesia-online-giving-report-kitabisa-com-2016/
menurut link diatas ditahun 2016 kitabisa.com berhasil menggalang dana sebesar 61 milyar. dibalik suksesnya crowfunding ini pasti ada cara cara atua tips yang dibangun oleh perusahaannya.

menurut saya tampilan yang menarik dan transparannya penggunaan dana yang mereka dapatkan merupakan salah satu kunci sukses website ini. kitabisa.com juga bekerja sama dengan beberapa perusahaan dalam membantu orang-orang yang kesusahan dan membutuhkan bantuan. tak hanya perusahaan tetapi juga beberapa tokoh publik, media, dan juga alumni beberapa universitas ternama di indonesia. tentu dengan adanya kerjasama seperti ini akan memperluas sayap kitabisa.com

1 Like

Jika melihat dari jumlah campaign yang sudah berhasil didanai, menurut saya pasti situs crowdfunding ini sudah sangat membantu Indonesia untuk memberi charity ataupun pembuat charity(kegiatan-kegiatan sosial) yang ada di Indonesia.
Kelebihan website ini mungkin dari sistematika penggalangan dana yang tidak ribet dan mobile friendly.

1 Like

Betul sekali Kak Higam.Dilihat dari tampilan transparasi keuangan sangat penting dan di perhatikan. Untuk meningkatkan kredibilitas dan kepercayaan donatur maupun calon peneriam donasi :slight_smile:

1 Like

yap setuju banget. saya juga sangat tertarik dengan situs kitabisa.com. kemudahan didapatkan dari banyak sisi. dari sisi pengguna yang mungkin ingin beramal namun tidak tahu mau kemana, dengan mudah saya dapat mencari sesuatu yang membutuhkan bantuan hanya dengan duduk manis dan membuka gadget saya tanpa khawatir akan kemungkianan terjadinya penipuan karena kitabisa sudah dikelola dengan baik oleh developnya. Kemudahan dari sisi pengguna yang membutuhkan bantuan, ya kurang lebih sama dengan yang sudah saya jelaskan diatas. banyak manfaat yang kita dapatkan.

Berbicara tentang fundraising online, ya saya sepakat bahwa kitabisa.com adalah salah satu situs fundraising sukses di Indonesia. Seperti yang saudara-saudara sebutkan di atas, kelebihannya antara lain transparansi penggunaan dana sampai kemudahan dalam menggunakannya. Ada beberapa hal berdasarkan pengalaman saya sendiri yang menurut saya unik di kitabisa.com yang membuat semua orang mau melakukan donasi sekalipun mereka tidak kenal siapa yang menggalang donasi.

1) Nominal donasi yang minimum. Ya, saya sendiri pernah mencoba untuk melakukan donasi, dan nominal yang bisa kita donasikan benar-benar tidak dibatasi, sehingga orang-orang tidak memutar otak 2 kali untuk menyisihkan sebagian uangnya untuk berdonasi. Kitabisa.com bisa mengubah image donasi menjadi sesuatu yang menyenangkan.

  1. Anonymous available. Percayalah banyak orang yang ingin berdonasi namun enggan untuk menampilkan namanya di kolom pemberi donasi karena satu hal dan yang lain. Kitabisa.com berhasil membuat situs ini mau digunakan untuk seluruh kalangan masyarakat, bukan hanya kaum elit yang tingkat ekonominya menengah ke atas.

3) Feel free to make any donation and give any donation
Seperti yang saudara @anisanurfitri katakan pada kolom komentar sebelumnya, kita bebas membuat donasi apapun dan bebas memberikan donasi kepada siapapun dalam hal apapun. Ini adalah keunggulan utama menurut saya yang dimiliki oleh Kitabisa.com.

4) Share to any media social that you have
Ini yang saya sangat sukai dari kitabisa.com, kita bisa share donasi apapun ke media sosial yang kita punya. Misalnya melalui Line, Instagram, Twitter, Facebook, Tumblr, bahkan Chanel Youtube. Mungkin karena donasi dari kitabisa.com bisa diviralkan melalui media sosial, kitabisa.com bisa menarik sebanyak mungkin orang untuk sekedar mampir melihat atau bahkan ikut berdonasi di kitabisa.com.

Mungkin ini yang menurut saya beberapa hal unik yang menjadi pembeda antara kitabisa.com dengan situs fundraising lainnya, selain dari segi teknis donasi, tim kitabisa.com bisa mengubah suatu situs online menjadi media yang real time menhubungkan orang-orang untuk melakukan kegiatan sosial.