Berapakah besaran protein yang dipatok untuk lansia?

Protein

Protein merupakan suatu zat makanan yang amat penting bagi tubuh, karena zat ini berfungsi sebagai zat pembangun dan pengatur. Protein adalah sumber asam amino yang mengandung unsur-unsur C, H, O, dan N. Berapakah besaran protein yang dibutuhkan untuk lansia?

Protein dibutuhkan oleh tubuh sebagai zat pembangun dan pemelihara sel.
Menurut Fatmah 2010 pemeliharaan protein yang baik untuk lansia sangat penting mengingat sintesis protein di dalam tubuh tidak sebaik saat masih muda, dan bayak terjadi kerusakan sel yang harus segera diganti.

Dengan bertambahnya usia, perlu pemilihan makanan yang kandungan proteinnya bermutu tinggi dan mudah dicerna.

Pakar gizi menganjurkan kebutuhan protein lansia dipenuhi dari nilai biologis tinggi seperti telur, ikan dan protein hewani lainnya dikarenakan kebutuhan asam amino esensial meningkat pada usia lanjut.