Berapa mil jarak yang telah ditempuhnya pada hari terakhir?

Seekor anak kuda tersesat di Padang pasir selama lima hari. Anak kuda ini menempuh jarak tertentu pada hari pertama, dan hari-hari berikutnya dia menempuh jarak sejauh satu mil lebih jauh setiap harinya. Pada akhir hari kelima, dia pulang kelelahan, karena telah menempuh jarak lima puluh lima mil. Berapa mil jarak yang telah ditempuhnya pada hari terakhir?

Limapuluhlima mil dalam 5 hari, rata-rata 11 mil per hari. Karena kecepatan anak kuda itu bertambah secara teratur ( satu mil setiap hari ), pastilah dia mencapai kecepatan rata-ratanya pada hari ketiga.Jadi dia berjalan 11 mil jauhnya pada hari ketiga.Ini berarti dia berjalan 9 mil pada hari pertama,10 mil hari kedua,11 mil hari ketiga,12 mil hari keempat, 13 mil hari terakhir. Jika di dek kita akan menemukan jumlah angka itu 55.