Benarkah zodiak dapat menentukan personality seseorang?

Setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda antara satu dengan yang lainnya. Hal ini disebabkan karena manusia diciptakan Tuhan sebagai individu yang memiliki sudut pandang dan pemikiran tersendiri tentang sesuatu. Kepribadian ini tumbuh karena beberapa faktor seperti lingkungan, kondisi fisik, daya tarik, kecerdasan, dan masih banyak lagi.

zodiak

Menurut sebuah penelitian pada tahun 2015, tanggal dan bulan lahir kamu dapat memengaruhi sifat-sifat kepribadian. Nah, dikutip dari Elite Daily, ternyata zodiak berpengaruh terhadap pembentukan kepribadian seseorang. Hal ini dikarenakan manusia dikelilingi oleh empat elemen; tanah, udara, api dan air yang dalam ilmu astrologi juga dipercaya dapat mempengaruhi kepribadian seseorang.

Meskipun sebagian orang tidak percaya dan menganggapnya sebagai sebuah mitos, namun ada juga orang yang mempercayai hal tersebut bahwa kepribadian seseorang bisa dipengaruhi oleh zodiak masing-masing orang, jadi apakah zodiak dan kepribadian atau personality saling berhubungan? Bagaimana menurutmu?

2 Likes

Walaupun ada beberapa artikel yang menyatakan bahwa kepribadian seseorang bisa dilihat menurut zodiak, belum ada bukti secara ilmiah yang menyatakan hal tersebut secara gamblang. jika kita lihat pada kehidupan nyata, personality seseorang dapat berubah-ubah seiring bertambahnya usia. Menurut American Psychological Association, kepribadian manusia berkembang akibat kebutuhan tertentu, seperti memprediksi masa depan dan kepribadian untuk masa kini. Misalnya, seorang anak akan mempelajari perilaku dan membentuk kepribadiannya dari orangtua. Akan tetapi, seiring bertambahnya usia, orang yang dikenal, dan perpindahan lingkungan akan mengajarkan mereka banyak hal lain yang berdampak pada perubahan perilaku dan kepribadiannya. jadi menurut perspektif ku, kita tidak dapat menerka kepribadian seseorang menurut zodiak mereka karena zodiak dengan personality tidak saling berhubungan.

1 Like

zodiak bisa menentukan personality mungkin saya belum setuju karena penelitiannya baru yang ‘dapat mempengaruhi’, mungkin saya belum dapat penelitian yg mengatakan kepastian dari pengalaman seseorang.
tapi terlepas dari itu zodiak juga bagus sekali karena otak kita dipancing untuk bisa selalu memandang positif terhadap diri sendiri dari ramalan yang disebutkan, dan ini bagus banget untuk orang" yang sedang mengalami insecure, agar bisa memandang dirinya lebih positif.

Menurut saya tidak berhubungan karena kepribadian seseorang terbentuk kebanyakan karena faktor lingkungannya seperti keluarga, tetapi saya juga tidak menyangkal bahwa video-video di tiktok tentang zodiak kadang memang benar terjadi pada kehidupan nyata tentang kepribadian, tetapi saya anggap karena itu sudah dilakukan penelitian berapa tahun lamanya untuk memastikan sifat-sifat kepribadian yang di jadikan konten tiktok tersebut.

Saya sependapat dengan pernyataan ini. Menurut saya zodiak tidak bisa mempengaruhi kepribadian seseorang. Saya masih sulit menemukan korelasi antara tanggal lahir dengan kepribadian seseorang. Sebagai contoh, apakah anak kembar yang memiliki tanggal lahir dan zodiak yang sama memiliki kepribadian yang sama? saya rasa tidak.

Kepribadian manusia dibentuk dari sosialisasi agen sosial yang ada, seperti keluarga, sekolah, dan lingkungan sekitarnya. Setiap orang memiliki sifat yang berbeda, sekali pun orang tersebut memiliki kecenderungan sifat yang sama dengan orang lain, pasti tetap saja berbeda.

Zodiak menjadi populer di Indonesia ketika majalah-majalah memiliki rubrik zodiak setiap edisinya. Rubrik zodiak biasanya memuat ramalan seputar karier, percintaan, dan keuangan. Popularitas zodiak masih terlihat hingga saat ini di kalangan anak muda sehingga zodiak menjadi sebuah pop culture.

Jadi menurut saya, zodiak masih dipercaya oleh beberapa orang karena masih populer di kalangan anak muda. Namun, mengenai zodiak dapat menentukan kepribadiaan seseorang, kepastiannya masih diragukan secara ilmiah sehingga cukup sulit untuk dipercaya.

1 Like

I, personally, don’t trust these astrological, star signs, etc, in 100%. Walau terkadang kalau lagi iseng ya… suka buka-buka instagram account tentang zodiac juga, sih, then my response (after I saw the posts) be like, “eh iya bener banget gue kaya gini.” but after I saw others zodiac, sometimes, malah ada yang bahas personality zodiac lain tsb, yang malah bikin aku mikir, “lah gue orangnya begini juga”. So yeah, aku pribadi masih fifty fifty untuk percaya dengan hal yang berbau zodiac.

Saya juga sependapat dengan pendapat teman-teman diatas, bahwa zodiak itu tidak bisa menentukan kepribadian orang. Semua kepribadian orang itu tergantung dirinya masing-masing dan tidak bisa dikaitkan dengan zodiak. apakah kita harus percaya dengan zodiak? kalau saya sendiri tidak, semua kepribadian kita itu bisa kita ubah oleh diri kita sendiri. Saya juga termasuk suka melihat berita-berita mengenai zodiak namun saya tidak mepercayainya lebih ke dijadikan lelucon saja. Walaupun terkadang berita tentang zodiak kita itu dirasa sama dengan kepribadian kita maka itu hanyalah kebetulan saja. Maka dari itu, penting sekali kita belajar menjadikan karakter pribadi yang baik

Sebenernya tidak bisa mengelak juga kalau pasti kita semua pernah menilai sesuatu atau sifat seseorang dari zodiaknya, seperti cara pertemanan, sifat nya lembut atau bahkan keras kepala, sampai jodoh pun pasti pernah, zodiak a cocok sama zodiak b dan seterusnya. Tak jarang juga kita merasa cocok akan fakta yang diberikan, tapi menurutku kita tidak bisa berpatokan pada hal itu saja, karena itu merupakan sugesti aja jadi merasa sama dan cocok. Coba deh, sedikit membandingkan dari teman yang ada di dekatmu aja, yang berzodiak sama apakah sama juga personality nya? tentu tidak kan, karakter dan kepribadian seseorang itu berbeda-beda, tidak ada yang sama persis juga walaupun anak kembar sekalipun.