Bagaimana Tim Westergern,CEO Pandora, bangkit dari keterpurukan?

Pernahkah kamu berpikir halangan apa saja yang dihadapi oleh CEO perusahaan besar dalam menjalani bisnisnya?

Selama ini kita hanya mendengar cerita sukses mereka. Padahal, setiap pengusaha pasti juga mengalami jatuh bangun.begitu juga dengan CEO Pandora, Tim Westergren, dalam membangun Pandora Radio, sebuah layanan streaming untuk musik yang bisa memberikan rekomendasi musik secara otomatis.

Pandora dibangun ditahun 2000 dengan kucuran dana sebesar $2M. Sayangnya, setelah adanya gelembung dotcom (dimana nilai harga saham perusahaan online mengalami penurunan drastis), perusahaan inipun menghadapi kebangkrutan. Pada akhirnya, Pandora tidak sanggup menggaji karyawannya yang berjumlah 50 orang.

Pada saat itu, Pandora mungkin sudah mati sama sekali dan memiliki nasib sama dengan perusahaan lain yang ingin melakukan revolusi industri musik.

“DON’T BE SHY ABOUT BELIEVING IN YOUR IDEAS—EVEN IF FOLKS AROUND YOU THINK YOU’RE CRAZY.”

Tim Westergern percaya, walaupun tidak ada sumber dana, tim yang ia pimpin sanggup melakukan inovasi dan mencari jalan untuk tetap bertahan menjalankan bisnis ini. Jadi iapun meminta seluruh karyawannya untuk tetap bekerja bersamanya tapi tidak digaji, hingga ia menemukan jalan untuk menggaji mereka. Dan hebatnya, seluruh karyawan berani mengiyakan permintaan Tim.

Selama lebih dari dua tahun, Tim mencoba menawarkan Pandora kepada sekitar 347 investor. Sayangnya, usahanya masih nihil. Dan selama dua tahun itu pula, karyawannya masih bertahan bersamanya tanpa gaji. Karyawan Tim masih percaya bahwa mereka bisa melakukan revolusi terhadap bisnis musik.

Kemudian, pada kesempatan berikutnya, Tim berhasil mendapatkan kucuran dana sebesar $4M dari seorang investor yang terpukau dengan semangat Tim.

Pada dasarnya, investor tersebut tidak tertarik dengan bisnis yang dijalani Tim. Tapi mereka tertarik dengan cara Tim untuk terus menyemangati karyawannya.

Menurut mereka, ada suatu hal yang kuat dari diri Tim.Sekarang Pandora sudah menjadi perusahaan yang besar. Dan berkat itulah, industri musik juga berubah. Sayangnya, sampai saat ini pandora hanya bisa diakses dari negara U.S., Australia and New Zealand saja.

Apakah anda mempunyai pendapat lain? Silahkan berbagi dengan komunitas