Bagaimana teori pre malthusian mengenai penduduk dan pembangunan ekonomi ?
Teori Pre Malthusian
Sebelum Malthus, hanya ada satu pandangan mengenai penduduk, yaitu bahwa reproduksi dipandang sebagai suatu usaha untuk mengganti penduduk yang meninggal. Munculnya pandangan ini disebabkan relatif tingginya tingkat kematian penduduk pada masa-masa tersebut.
Meskipun demikian, dalam penerapannya terjadi berbagai perbedaan, baik karena perbedaan antar tempat maupun antar waktu. Diantara perbedaan tersebut diberikan sebagai berikut:
-
500 SM (pada zaman Cina Kuno) dipelopori oleh Confusius (seorang pemikir Cina), berpendapat bahwa pertumbuhan penduduk dapat menurunkan nilai output per tenaga kerja, tingkat kehidupan masyarakat dan menimbulkan perselisihan. Pemikir-pemikir pada masa ini juga mengemukakan bahwa pemerintah bertanggung jawab untuk mempertahankan hubungan yang ideal rasio antara manusia dengan luas lahan (man-land ratio). Alternatif untuk melakukan hal tersebut adalah dengan memindahkan penduduk dari daerah yang kelebihan penduduk (overpopulated) ke daerah yang kurang penduduk (underpopulated areas).
-
300 SM. Plato menekankan bahwa kestabilan penduduk (dalam konteks rasio manusia dan lahan) merupakan faktor yang penting untuk mencapai kesempurnaan manusia. Plato merupakan pemikir yang paling awal yang mengemukakan doktrin bahwa kualitas manusia lebih penting daripada kuantitasnya. Selain itu, pada periode yang sama, optimalisasi ratio manusia dan lahan ini juga dikemukakan oleh Aristoteles.
-
50 SM. Kekaisaran Romawi pada masa Kaisar Julius dan Agustus, menganut paham pronatalis. Kaisar berpandangan bahwa pertumbuhan penduduk merupakan hal perlu untuk mengganti korban perang dan juga untuk menjamin jumlah penduduk yang cukup untuk menjajah daerah jajahan.
-
354 – 430 M. Setelah jatuhnya kekaisaran Romawi, pandangan yang dianut adalah antinatali. Augustine percaya bahwa keperawanan merupakan keberadaan manusia yang paling tinggi. Kepercayaan semacam ini mengakibatkan orang menunda atau bahkan tidak melakukan sama sekali hubungan kelamin. Pandangan ini berdampak pada penurunan fertilitas.
-
Abad 17. Ditandai dengan munculnya aliran Merkantilisme. Pertumbuhan penduduk dipandang sebagai hal yang penting untuk meningkatkan pendapatan masyarakat. Kemakmuran negara sama dengan produksi total dikurang dengan upah yang diterima pekerja karena tingkat upah cenderung turun sebagai akibat meningkatnya angkatan kerja, maka negara-negara dengan pertumbuhan penduduk tinggi akan mendapatkan keuntungan.
-
Abad 18. Doktrin pronatalis dari Merkantilis ternyata tidak sesuai dengan kenyataan yang terjadi. Pertumbuhan penduduk yang tinggi ternyata tidak berhubungan dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat, tetapi malah meningkatkan kemiskinan. Kritik terhadap pandangan Merkantilis ini muncul dari aliran physiocratic, yang berpendapat bahwa bukan penduduk, tetapi tanahlah yang menjadi bagian terpenting dari kekayaan suatu negara. Salah satu tokoh terkenal yang menganut paham ini adalah Adam Smith. Dia berpendapat bahwa sesungguhnya ada hubungan yang harmonis dan alami antara pertumbuhan dan pertumbuhan ekonomi, dimana pertumbuhan penduduk tergantung pada pertumbuhan ekonomi. Lebih lanjut dia mengatakan bahwa jumlah penduduk dipengaruhi oleh permintaan terhadap tenaga kerja (demand for labor) dan permintaan tenaga kerja dipengaruhi oleh produktivitas lahan.
Referensi
Hardiani, Junaidi. 2009. Dasar-Dasar Teori Ekonomi Kependudukan. Jambi : Hamada Prima.