Bagaimana teknik membaca naskah drama yang baik?

Naskah drama merupakan karya lisan atau tuturan, yang disebarkan melalui mulut di tangkap telinga dan demikian seterusnya.

Lalu, bagaimana teknik membaca naskah drama yang baik?

Teknik membaca naskah drama pada dasarnya terdiri dari dua cara, yaitu

  1. Membaca dalam hati
    Membaca dalam hati untuk menjajagi dan memahami maksud dan informasi yang terkandung dalam teks drama. Informasi yang dimaksud berkenaan dengan:

    • Siapa tokoh tokohnya, bagaimana sifatnya, watak dan karakternya

    • Bagaimana latarnya, dimana, kapan, dalam suasana apa

    • Apa yang menjadi pokok pembicaraan

    • Adakah maksud yang tersirat di balik yang tersurat

    • Bagaimana suasana teks drama itu

  2. Membaca nyaring
    Membaca nyaring yakni menyesuaikan cara pembacaan teks dengan maksud yang dikandungnya. Hal hal yang harus diperhatikan dalam fase ini adalah:

    • Pelatihan kejelasan vocal/suara

    • Kejelasan dan ketepatan pelafalan dan intonasi

    • Ketepatan pemenggalan kelompok kelompok kata dalam sebuah kalimat

    • Ketepatan dan kecermatan tanda baca