Bagaimana tanda kambing yang akan melahirkan?

Masa kehamilan pada kambing di bagi menjadi 2 periode, periode pertama saat kehamilan berusia 2-3 bulan (hamil muda) dan periode kedua 1-2 bulan sebelum melahirkan atau saat usia kandungan 4-5 bulan (hamil tua).

image

Lama kehamilan kambing adalah sekitar 150 hari atau 5 bulan, biasanya ditandai dengan perubahan fisik dan perilakunya. Keadaan perut yang menurun, ambing membesar dan puting susu terisi penuh. Vagina berlendir, bengkak dan memerah. Pinggul mengendur, nafsu makan berkurang, sering kencing, gelisah serta sering menggaruk-garukan kaki depan ke lantai kandang atau ke tanah. Sering memperhatikan bagian belakang sambal mengembik.

Jika keadaanya sudah seperti ini, harus segera buat persiapan untuk proses kelahiran. Membersihkan kandang adalah hal utama, kemudian mempersiapkan kandang untuk proses kelahiran. Kandang diberi alas yang kering, bersih dan menyerap air, seperti: karung goni atau jerami kering. Bertujuan agar cairan yang keluar saat proses kelahiran nanti bisa langsung terserap di alasnya. Persiapkan juga Yodium, untuk dioleskan pada bekas potongan pusar.

http://okdogi.com/2016/12/kambing-hamil-melahirkan/